Salin Artikel

8.700 Jemaah Haji Bakal Berangkat dari Bandara Kertajati

Mayoritas jemaah berasal dari tujuh kabupaten dan kota di wilayah utara Jawa Barat.

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Jabar Boy Hari Novrian mengatakan, mayoritas jemaah berasal dari daerah Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan dan ditambah dari Sumedang, Subang.

"Rencananya yang berangkat dari Kertajati 22 kloter atau sekitar 8.700 orang jamaah," ujar Boy saat dihubungi lewat pesan singkat, Senin (20/2/2023).

Sebagai informasi, Bandara Kertajati sudah dipastikan layak sebagai embarkasi haji.

Otoritas atau Pemerintah Arab Saudi sudah mengunjungi dan memeriksa secara langsung kondisi bandara itu.

"Kemarin ada kunjungan dari pihak Perhubungan dari Arab Saudi terkait kesiapan Kertajati untuk haji tahun 2023. Alhamdulillah hasilnya positif, GACA (General Authority of Civil Aviation/otoritas penerbangan Arab Saudi) sudah setuju, bahkan Saudi Airlane (maskapai) itu bisa menggunakan Bandara Kertajati (untuk penerbangannya)," jelasnya.

Sebelumnya, Bandara Kertajati telah siap melayani penerbangan jemaah haji tahun 2023. Kepastian itu didapat setelah GACA Arab Saudi memastikan Bandara Kertajati layak menyelenggarakan penerbangan haji.

"Kita baru saja hari ini selesai dikunjungi tim GACA lagi terkait assesment kesiapan layanan di bandara untuk penerbangan haji. Alhamdulillah semua temuan GACA di tanggal 6 Desember kemarin sudah selesai seluruhnya," kata Vice president corporate secretary PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB) Dian Nurrahman lewat sambungan telepon, Rabu (15/2/2023) malam.

Pada Senin (13/2/2023) lalu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan Bandara Kertajati sudah sangat siap melayani penerbangan musim haji 2023 ini.

"Dari kapan kapan juga sudah siap," katanya.


Dengan begitu, kata dia, jemaah haji asal Jabar mayoritas tidak lagi menggunakan Bandara Soekarno Hatta sebagai titik keberangkatan.

"Kunjungan ini untuk memastikan musim haji (2023), warga Jawa Barat mayoritas terbangnya tidak lewat Cengkareng tapi lewat Kertajati," paparnya.

Adapun soal kemajuan proyek Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) sebagai akses utama menuju Bandara Kertajati, Ridwan Kamil memastikan seksi satu hingga enam bisa beroperasi akhir Februari 2023.

Apabila fungsional Tol Cisumdawu dari seksi empat hingga lima bisa dilakukan pada akhir Februari 2023, ada kemungkinan bisa digunakan untuk menunjang aktivitas arus mudik Lebaran 2023.

"Menurut laporan Pak Menteri PUPR, akhir Februari 2023 sudah bisa dioperasikan. Jadi berita optimisnya akhir Februari, Cisumdawu akan selesai," ujarnya.

https://bandung.kompas.com/read/2023/02/20/113500278/8700-jemaah-haji-bakal-berangkat-dari-bandara-kertajati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke