NEWS
Salin Artikel

Bupati Bandung Ungkap Kerugian Imbas Stadion SJR Gagal Dipakai Piala Dunia U-20

BANDUNG, KOMPAS.com - Keputusan FIFA mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, merugikan sejumlah daerah di Indonesia. Salah satunya Kabupaten Bandung.

Sebab Kabupaten Bandung sudah menyiapkan venue untuk pertandingan Piala Dunia U-20, yakni Stadion Si Jalak Harupat. 

"Nah kalau nilai kerugian ya secara fisik kan tidak berbicara rugi atau pun tidak rugi tapi persoalan ini merupakan suatu kewajiban yang harus dijalankan, secara materi iya, secara ekonomi juga iya, karena masyarakat sudah mempersiapkan semuanya," ujar Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat ditemui di Cicalengka Bandung, Kamis (30/3/2023).

Dadang menambahkan, Pemda Kabupaten Bandung telah mengajak berbagai elemen untuk menyambut perhelatan Piala Dunia U-20.

"Nah ini kan sudah mengajak juga PHRI dan UMKM, memang kita sudah mengajak nantinya di luar SJH sudah ada UMKM," kata dia.

Selain mengajak PHRI dan UMKM untuk ikut serta dalam menyambut Piala Dunia U-20, masyarakat Kabupaten Bandung sudah responsif soal event itu.

"Ya jelas ada kerugian, karena tadi UMKM sudah dikasih tahu, masyarakat sudah respons, PHRI sudah sangat menunggu, tadinya diharapkan ada pertumbuhan percepatan ekonomi saat ini kan terjadi pembatalan, ya ada kerugian," beber dia.

Saat ini, Pemda tengah memikirkan bagaimana agar UMKM yang telah dilibatkan untuk menyambut event akbar itu tidak kecewa dan tetap mau membantu membangkitkan ekonomi daerah.

"Kami juga akan kumpulkan kembali karena FIFA membatalkan artinya kita upayakan ada event yang terus bisa mengangkat para pelaku UMKM sehingga tidak ada kejenuhan. Kita harus mencari langkah dan skenario agar bisa melakukan langkah ke depan," tutur dia.

Sementara Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Bandung, Kawaludin mengungkapkan, kerugian yang besar sebetulnya bukan soal nilai atau angka.

Namun, nama baik negara di mata dunia dan federasi tertinggi sepakbola dunia.

"Kerugiannya sebetulnya bukan dari posisi fisik ya, tapi posisinya nama baik negara kita yang tidak siap untuk menyelenggarakan Piala Dunia U-20," ungkap dia.

Kawaludin meyakini pembangunan infrastruktur di semua Stadion yang ditunjuk termasuk SJH sudah optimal. 

"Bukan berarti kesiapan infrastruktur, kalau itu kita sudah siap, kemarin inspeksi FIFA terakhir khususnya Si Jalak Harupat ini sudah sangat mendapatkan apresiasi dari tim FIFA untuk kelayakan jadi tempat penyelenggaraan Piala Dunia," ungkapnya.

Ia membenarkan jika fasilitas di SJH sudah direnovasi sesuai instruksi FIFA. Tak hanya di dalam stadion, sarana penunjang kawasan pun sudah diperbaiki.

"Sarana penunjangnya, kawasan, kan kita sudah hotmik, PJU udah dipasang, sarananya udah dilengkapi, permintaan sudah terpenuhi, setelah inspeksi tapi kan pusat, sebetulnya sudah oke," pungkasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2023/03/30/193539278/bupati-bandung-ungkap-kerugian-imbas-stadion-sjr-gagal-dipakai-piala-dunia-u

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Dukung Mahasiswa Berjiwa Wirausaha, Dompet Dhuafa Banten Resmikan Program Kantin Kontainer

Dukung Mahasiswa Berjiwa Wirausaha, Dompet Dhuafa Banten Resmikan Program Kantin Kontainer

Regional
Banjir Bandang di Humbang Hasundutan dan Kerusakan DTA Danau Toba

Banjir Bandang di Humbang Hasundutan dan Kerusakan DTA Danau Toba

Regional
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Zona Integritas WBK, Kang DS: Semakin Memotivasi Kami

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Zona Integritas WBK, Kang DS: Semakin Memotivasi Kami

Regional
Soal Revitalisasi Pasar Anyar, Pengamat: Bukti Keberpihakan Pemerintah pada Pedagang dan Masyarakat

Soal Revitalisasi Pasar Anyar, Pengamat: Bukti Keberpihakan Pemerintah pada Pedagang dan Masyarakat

Regional
Serahkan Realisasi SHU PT HMBP, Wagub Kalteng Harap Kesejahteraan Masyarakat Meningkat

Serahkan Realisasi SHU PT HMBP, Wagub Kalteng Harap Kesejahteraan Masyarakat Meningkat

Regional
Demi Hilirisasi Komoditas Kakao, Pemkab Jembrana Bangun Pabrik Cokelat

Demi Hilirisasi Komoditas Kakao, Pemkab Jembrana Bangun Pabrik Cokelat

Regional
Lombok Tengah Punya Prevalensi Stunting Tertinggi di NTB, Pemkab Setempat Sasar Calon Pengantin dan PUS

Lombok Tengah Punya Prevalensi Stunting Tertinggi di NTB, Pemkab Setempat Sasar Calon Pengantin dan PUS

Regional
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 

IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 

Regional
Tuntas Tunaikan Kegiatan APBD 2023, Pemprov Riau Ucapkan Terima Kasih pada Kejati Riau

Tuntas Tunaikan Kegiatan APBD 2023, Pemprov Riau Ucapkan Terima Kasih pada Kejati Riau

Regional
Kabupaten Bandung Raih 3 Penghargaan Top Digital Awards 2023

Kabupaten Bandung Raih 3 Penghargaan Top Digital Awards 2023

Regional
Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Regional
Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Regional
Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Regional
Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Regional
Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke