Salin Artikel

Kecelakaan Maut Mobil Bupati Kuningan Tabrak Orang, Saksi: Mobilnya Tiba-tiba Nyeruduk

KOMPAS.com - Mobil yang ditumpangi Bupati Kuningan Acep Purnama mengalami kecelakaan di Jalan RE Martadinata, Kecamatan Sindang Agung, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat (Jabar), Senin (3/4/2023) siang.

Salah satu saksi mata, Udin Samsudi, mengatakan, mobil Toyota Hilux 4x4 tersebut awalnya melaju kencang dari arah Kecamatan Luragung menuju Kota Kuningan.

"Tiba-tiba mobil nyeruduk, dan menabrak sekitar empat sepeda motor," ujarnya.

Udin mengaku mendengar bunyi kencang saat terjadinya tabrakan.

"Suaranya kenceng," ucapnya, dikutip dari Tribun Cirebon.

Ia menuturkan, mobil berwarna hitam itu menuburk sejumlah motor yang diparkir dan diduga juga menabrak satu motor dari arah berlawanan.

"Yang ketabrak tiga orang. Satu orang yang lagi mengelas, dua lagi yang pakai motor dari arah sana (berlawanan)," ungkapnya.

Menurut Udin, usai kejadian itu, Acep Purnama turun dari mobil dan ikut menolong korban.

"Pak Acep ada turun, sempat turun dia. Beliau ikut bantu (korban)," tuturnya.

Terkait insiden tersebut, Kepala Bidang (Kabid) Humas Kepolisian Daerah (Polda) Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo menjelaskan, mobil itu dikemudikan oleh sopir.

"Benar itu mobil yang di tumpangi oleh Bupati dan dikemudikan oleh sopir berinisial UK," terangnya, dilansir dari Tribun Cirebon.

Tabrakan terjadi diduga karena sopir mengantuk. Ibrahim mengungkapkan, saat ini sopir Bupati Kuningan masih berada di kantor kepolisian setempat untuk menjalani pemeriksaan.

"Semua akan diproses," jelasnya.


Ibrahim menyebutkan, dua orang meninggal dalam kecelakaan ini.

Salah satu korban bernama Jamaludin, warga Dusun Puhun, RT 005 RW 002, Desa Mekarmukti, Kecamatan Sindangagung, Kabupaten Kuningan.

Sedangkan, satu korban jiwa lainnya adalah perempuan yang belum diketahui identitasnya.

Peristiwa ini juga mengakibatkan satu orang mengalami luka berat.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Kompas TV Cirebon, Muhammad Syahri Romdhon | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Sopir Mobil Bupati Kuningan Diduga Menghilang Usai Tabrak Bengkel dan Motor, 3 Orang Tewas; dan Sempat Disebut Kabur, Sopir Mobil Dinas Bupati Kuningan Sudah Ada di Polres, Ini Penyebab Kecelakaan

https://bandung.kompas.com/read/2023/04/03/204052578/kecelakaan-maut-mobil-bupati-kuningan-tabrak-orang-saksi-mobilnya-tiba-tiba

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke