Salin Artikel

Jadwal dan Harga Tiket DAMRI Bandung-Yogyakarta PP Terbaru 2023

KOMPAS.com - DAMRI sebagai penyedia jasa layanan transportasi darat menyediakan rute perjalanan dari Bandung ke Yogyakarta dan sebaliknya.

Mulai 6 April 2023, layanan bus DAMRI dengan rute Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) ini beroperasi dengan jadwal yang tersedia setiap hari.

Dilansir dari Instagram @damriindonesia, rute DAMRI Bandung-Yogyakarta PP akan melakukan perjalanan via Tol Cisumdawu - Cipali - Cirebon - Semarang - Bawen - Magelang - Jombor.

Bagi masyarakat yang hendak memanfaatkan layanan DAMRI dengan rute Bandung-Yogyakarta PP, informasi berikut hars anda simak.

Jadwal DAMRI Bandung-Yogyakarta PP

Berikut adalah jadwal keberangkatan DAMRI rute Bandung-Yogyakarta PP:

2. Rute Yogyakarta-Bandung

  • Titik keberangkatan Pool DAMRI Yogyakarta pukul 17.00 WIB
  • Titik keberangkatan Terminal Jombor 17.45 WIB
  • Titik keberangkatan Terminal Tidar Magelang pukul 18.45 WIB
  • Titik keberangkatan Terminal Secang 20.00 WIB
  • Titik keberangkatan Terminal Bawen pukul 21.00 WIB

Harga Tiket DAMRI Bandung-Yogyakarta PP

Berikut adalah harga tiket DAMRI rute Bandung-Yogyakarta PP:

  • Harga tiket DAMRI Bandung-Yogyakarta PP Rp 190.000
  • Harga tiket DAMRI Cirebon-Yogyakarta PP Rp 170.000
  • Harga tiket DAMRI Semarang-Yogyakarta PP Rp 150.000

Adapun informasi dan pemesanan tiket dapat menghubungi DAMRI cabang Bandung di nomor 0822 1955 2810 dan 0812 2228 0282.

Sumber: Instagram @damriindonesia

https://bandung.kompas.com/read/2023/05/04/201856078/jadwal-dan-harga-tiket-damri-bandung-yogyakarta-pp-terbaru-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke