Salin Artikel

Jokowi Saksikan Seleksi Tim Nasional U-17 di Stadion Si Jalak Harupat

BANDUNG, KOMPAS.com - Seleksi Tim Nasional (Timnas) Usia 17 berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) pada Rabu (12/7/2023).

Seleksi yang mendatangkan putra terbaik di 10 Kota dan Kabupaten tersebut disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi.

Dalam lawatannya, Presiden Jokowi mengecek langsung kesiapan para calon pemain yang akan memperkuat Tim Nas U-17 nanti.

Jokowi mengatakan, ada 187 pemain dari 10 Kota dan Kabupaten. Proses seleksi tersebut, kata dia, akan dilakukan secara profesional.

"Yang kedua proses seleksi, saya senang bahwa akan dilakukan proses seleksi di 10 kota yang nanti ini saya tanya coach Bima sakti, berapa yang diseleksi, hari ini 187 pemain dan akan diambil gak tau, mungkin hanya 1 sampai 3 gitu diambil," ujarnya ditemui di SJH, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Rabu (12/7/2023).

Menurutnya, proses seleksi tersebut harus diapresiasi, pasalnya memberikan kesempatan kepada anak-anak muda untuk bisa mengikuti seleksi Timnas U-17.

"Saya kira proses seperti ini yang saya harus memberikan apresiasi kepada PSSI yang memberikan kesempatan kepada anak-anak muda kita untuk bisa ikut berpartisipasi di piala dunia U-17," bebernya.

Menurutnya, manejemen PSSI di bawah kepemimpina Erick Tohir telah banyak melakukan terobosan, salah satunha seleksi yang melibatkan talent mudah di daerah.

"Saya kira manajemen di bawah PSSI dan dibawah pak Erick Thohir ada sebuah perubahan total sehingga saya ingin melihat. Saya kira itu yang ingin saya sampaikan," ungkapnya.

Jokowi berharap Timnas U-17 bisa masuk ke babak penyisihan dan bisa lolos Final.

"Targetnya, ya, yang pertama bisa masuk penyisihan, syukur bisa masuk final, syukur bisa juara," pungkasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2023/07/12/120338178/jokowi-saksikan-seleksi-tim-nasional-u-17-di-stadion-si-jalak-harupat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke