Salin Artikel

Buru Penabrak Lari yang Tewaskan Seorang Ibu di Jalan Raya Puncak, Polisi Periksa CCTV

Rekaman kamera pemantau atau closed circuit television (CCTV) yang terpasang di sepanjang jalan itu diperiksa untuk mengidentifikasi penabrak lari.

Kepala Unit Penegakan Hukum Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Cianjur Iptu Hadi Kurniawan mengatakan, pemeriksaan rekaman dilakukan untuk melengkapi keterangan dari saksi.

"Kami akan memastikan jenis dan merek serta nomor polisi kendaraan yang menabrak korban atas nama Cucu (53) warga Kecamatan Cipanas, hingga tewas di Jalan Raya Puncak-Cipanas, karena keterangan dari empat orang saksi yang sudah dimintai keterangan tidak melihat jelas merek dan nomor polisinya," kata Hadi di Cianjur, Senin (17/7/2023), seperti dilansir Antara.

Menurut keterangan saksi yang terdiri dari warga sekitar, penjual bubur dan sopir angkutan kota, mobil yang menabrak korban merek Honda Brio.

Namun ada yang menyebut Agya atau Alya.

Hadi menyebutkan, rekaman CCTV di lokasi kejadian tidak terlihat begitu jelas karena minim penerangan, sehingga tidak terlihat jelas nomor polisi kendaraan.

Untuk itu, rekaman CCTV lain di sepanjang jalur Puncak-Cianjur akan diperiksa.

"Kami akan menyelidiki melalui CCTV lainnya yang terpasang di jalur Puncak sampai Cianjur, dengan harapan segera teridentifikasi dan pelaku dapat segera ditangkap," katanya.

https://bandung.kompas.com/read/2023/07/18/063605578/buru-penabrak-lari-yang-tewaskan-seorang-ibu-di-jalan-raya-puncak-polisi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke