Salin Artikel

Pengamanan Laga Persib Vs Arema Diperketat, Polisi Berlakukan Penyaringan 4 Zona

BANDUNG, KOMPAS.com - Jumlah penonton dalam laga Persib Bandung melawan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (8/11/2023) mengalami peningkatan. Untuk itu, polisi melakukan pengamanan ekstra.

Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Budi Sartono mengatakan, peningkatan jumlah penonton ini berdasarkan jumlah tiket yang terjual dalam laga pertandingan tersebut.

"Jumlah tiket yang sudah terjual sampai hari ini (lebih dari) 20.000," ucap Budi di Mapolrestabes Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (7/11/2023).

Budi mengatakan, dalam laga kali ini jumlah penonton bertambah, begitu pun dengan pengamanan petugas yang diterjunkan nanti.

"Memang ada peningkatan jumlah penonton, maka dari itu untuk pengamanan walaupun polanya sama seperti biasanya tetapi jumlahnya kita agak lebih tambah sedikit," tuturnya.

Mengingat hal tersebut, pintu masuk akan dibuka lebih cepat dari biasanya untuk menghindari penumpukan penonton.

"Jangan terjadi penumpukan di pintu-pintu masuk sehingga jam 12 sudah kita harapkan pintu itu sudah terbuka untuk penonton," ucapnya.

Sedang untuk pola pengamanan, polisi menerapkan 4 zona yang akan berfungsi untuk menyaring penonton yang masuk ke Stadion GBLA. Sehingga hanya penonton yang memiliki tiket yang dapat masuk stadion.

"Yang boleh masuk ke lingkungan GBLA adalah yang benar-benar memikiki tiket dengan menunjukkan gelang, selebihnya (tidak memiliki tiket) kita suruh pulang sehingga insya Allah tidak ada penonton yang tidak punya tiket berusaha masuk kita sudah cegah sebelumnya," tuturnya.

Ribuan personel akan disebar untuk mengamankan jalannya pertandingan dengan melakukan penyaringan di 4 zona tersebut.

"Personel yang kita turunkan jumlahnya 2.640," tuturnya.

Budi juga menyebut, pada saat rapat koordinasi, para suporter Persib Bandung berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat laga pertandingan di Stadion GBLA.

"Tadi dari Viking dan bobotoh sudah hadir dari perwakilan dan mereka sudah berkomitmen sama-sama menonton dengan aman dan nyaman. Walaupun jumlahnya terjadi peningkatan tetapi berkomitmen untuk menonton dengan aman," pungkasnya. 

https://bandung.kompas.com/read/2023/11/07/120048678/pengamanan-laga-persib-vs-arema-diperketat-polisi-berlakukan-penyaringan-4

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke