Salin Artikel

Cerita Bayi Hilang di Cianjur Ternyata Hasil Rekayasa Ibunya

Kepala Kepolisian Sektor Cibeber Kompol Aca Nana Suryadi mengatakan, peristiwa yang awalnya dikira kasus kehilangan anak tersebut ternyata rekayasa.

Pelakunya tak lain ibu dari bayi tersebut yang berinisial Al (17).

"Setelah kita lidik, telusuri dan berdasarkan keterangan dari saksi-saksi, ada pengakuan itu. Bayinya tadi malam langsung kita jemput ke daerah Cibiuk, Ciranjang," kata Aca saat dihubungi via telepon, Senin (13/11/2023) siang.

Al disebut menyerahkan anaknya secara sukarela ke saudaranya tanpa sepengetahuan suami.

Selanjutnya, dia mengarang cerita seolah-olah anaknya hilang saat tengah tidur di rumah.

"Tunggal, ibunya yang buat itu (skenario). Terkait motifnya masih kita dalami," ujar Aca.

"Pengakuannya merasa tidak sanggup ngurus sehingga diserahkan ke saudaranya," imbuhnya.

Saat ini, penyidik Polsek Cibeber masih melakukan pemeriksaan terhadap Al dan suaminya serta pihak-pihak yang terkait dengan kejadian ini.

Sebelumnya diberitakan, Daffa, bayi laki-laki berusia 12 hari di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, hilang saat tidur di samping orangtuanya, Minggu (12/11/2023) dini hari. 

Polisi kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) usai menerima laporan dari orangtua bayi tersebut. 

https://bandung.kompas.com/read/2023/11/13/142036978/cerita-bayi-hilang-di-cianjur-ternyata-hasil-rekayasa-ibunya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke