Salin Artikel

ITB Tunggu Kabar dari Polisi soal Mahasiswi Jadi Joki CPNS Lampung

Kepala Biro Komunikasi dan Humas ITB, Naomi Haswanto mengatakan, pihaknya sedang menelusuri apakah pelaku merupakan mahasiswa ITB atau bukan.

"Kami dari ITB belum tahu, kami masih menelusuri betul tidaknya anak ITB. Jadi kami masih menunggu yang bersangkutan (RDS) diproses polisi dulu, harus ada proses hukum yang tetap dulu. Kami tidak mau gegabah," kata dia saat dihubungi, Jumat (17/11/2023).

Lebih lanjut, dia mengaku belum mendapatkan informasi lengkap dari pihak kepolisian terkait nama dan jurusan pelaku.

Bahkan, hingga saat ini Polda Lampung pun belum memberitahukan kasus ini secara resmi kepada ITB.

"Polda Lampung belum ada surat pemberitahuan. Kami sedang nunggu juga," ucap Naomi lagi.

Meski demikian, ITB hingga saat ini masih mempelajari kasus tersebut. Bila sudah ada proses hukum yang pasti dan pelaku betul mahasiswi ITB, maka akan diberikan sanksi sesuai aturan yang berlaku.

"Di ITB ada yang namanya peraturan akademik, jadi ada semacam komite etik yang akan memeriksa dahulu (pelaku). Nanti dilihat melanggar peraturan akademik yang mana," kata Naomi.

Diketahui, RDS tidak sendirian dalam menjalankan aksi sebagai joki di CPNS Kejaksaan 2023 di Lampung. Polisi mengungkap, pelaku dibantu oleh ketiga rekan kampusnya.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Lampung Komisaris Besar (Kombes) Umi Fadillah mengatakan, pihaknya tengah memburu tiga mahasiswa ITB, terduga komplotan joki CPNS Kejaksaan 2023.

Polisi menyebut, tiga mahasiswa itu merupakan bagian dari tim RDS alias RT (20), mahasiswi ITB lainnya yang lebih dulu ditangkap.

"Yang joki hanya RDS, sedangkan ketiga orang lain menyiapkan fasilitas bagi RDS," kata Umi.

https://bandung.kompas.com/read/2023/11/17/133308978/itb-tunggu-kabar-dari-polisi-soal-mahasiswi-jadi-joki-cpns-lampung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke