Salin Artikel

Bocah 3 Tahun Jatuh ke Sumur Sedalam 20 Meter di Garut

KOMPAS.com - Anak berusia 3 tahun terjatuh ke dalam sumur sedalam 20 meter di Desa Cimaragas, Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut, Jawa Barat (Jabar), pada Sabtu (25/11/2023) sekira pukul 09.55 WIB.

Menurut Kepala Dinas Damkar Garut, Eded Komara, anak itu terjatuh ke sumur saat keluarganya memperbaiki mesin air.

"Ketika sumur dibuka, si anak berlalu-lalang di area sumur, kemudian masuk ke dalam sumur sedalam 20 meter," kata Eded, Sabtu (25/11/2023), dikutip dari TribunJabar.id.

Mengetahui insiden tersebut, keluarga korban langsung menghubungi damkar untuk meminta bantuan.

Namun, sebelum petugas tiba di lokasi, salah satu warga setempat telah lebih dulu masuk ke sumur untuk menyelamatkan korban.

Evakuasi berlangsung dramatis

Untuk melakukan evakuasi, petugas damkar menggunakan rescue tripod, yakni alat untuk menurunkan petugas dan menarik korban ke atas sumur.

Setelah beberapa saat, korban pun berhasil dikeluarkan dari sumur dalam kondisi selamat.

"Proses evakuasi berlangsung dramatis, semua petugas yang masuk dan anak yang jadi korban selamat," ujar Eded.

Selain itu, petugas damkar juga mengevakuasi warga yang turun ke sumur untuk menyelematkan korban.

Setelah dikeluarkan dari sumur, warga tersebut sempat diberi oksigen tambahan karena kondisinya lemas.

"Alhamdulillah selamat. Kami imbau warga agar tidak ragu untuk meminta bantuan kami. Pelayanannya gratis, tidak hanya kebakaran saja, non-kebakaran juga sudah menjadi tugas kami," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul "Damkar Garut Selamatkan Balita yang Jatuh ke Sumur Sedalam 20 Meter, Evakuasi Berlangsung Dramatis"

https://bandung.kompas.com/read/2023/11/25/215445678/bocah-3-tahun-jatuh-ke-sumur-sedalam-20-meter-di-garut

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke