Salin Artikel

Sabetan Celurit Renggut Nyawa Pelajar di Bogor, Polisi: Korban Mau ke Konter, Bukan Tawuran

KOMPAS.com - Seorang pelajar sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, meninggal akibat disabet celurit oleh orang tak dikenal, Jumat (1/12/2023).

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Ciampea Kompol Suminto mengatakan, tewasnya korban berinisial MBS (16) itu bukan disebabkan tawuran antarpelajar.

"Jadi bukan tawuran," ujarnya, Jumat, dikutip dari Tribunnews Bogor.

"Korban mau ke konter," imbuhnya.

Peristiwa berdarah tersebut berlangsung di Jalan Raya Pasar Lama, Desa Benteng, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor.

Sebelum insiden terjadi, korban baru saja pulang sekolah menggunakan sepeda motor.

Di jalan, ia bertemu dengan temannya berinisial F (16) yang hendak pergi membeli pulsa ke konter.

Karena temannya tersebut berjalan kaki, MBS menawarkan boncengan kepada F.

Saat dalam perjalanan menuju konter, dari arah berlawanan tiba-tiba muncul sekelompok orang memakai sepeda motor.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara terhadap saksi, sekelompok orang itu diduga pelajar dari sekolah lain.

Benda tajam itu kemudian diayunkan ke tubuh MBS hingga membuatnya terjatuh dari motor.

"F menyuruh korban agar naik kembali ke sepeda motor untuk dibawa ke rumah sakit. Akan tetapi, di tengah perjalanan, korban terjatuh, kemudian saksi meminta tolong kepada warga," ucapnya.

MBS sempat dibawa ke Puskesmas Ciampea, tetapi waktu itu korban sudah tak bernyawa.

"Korban kemudian dibawa ke RS Polri Kramatjati untuk dilakukan otopsi, dan selanjutnya menunggu pihak keluarga menjemputnya untuk dimakamkan secara layak," ungkapnya.

Suminto menuturkan, polisi sedang menyelidiki kasus pembacokan pelajar ini dan tengah memburu pelaku.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Afdhalul Ikhsan | Editor: Pythag Kurniati, Teuku Muhammad Valdy Arief), TribunnewsBogor.com

https://bandung.kompas.com/read/2023/12/02/130754078/sabetan-celurit-renggut-nyawa-pelajar-di-bogor-polisi-korban-mau-ke-konter

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke