Salin Artikel

Kampanye ke Karawang, Ganjar Pranowo Soroti Masalah Pungli Pencari Kerja

"Di sini yang paling banyak soal lapangan pekerjaan dan ketenagakerjaan. Saya ketemu dengan masyarakat yang agak banyak terdengar ya masalah itu," ujar Ganjar Pranowo di sela acara Senam Sicita di Lapangan Bola JVC, Telukjambe Timur, Karawang, Jumat (15/12/2023).

Ganjar mengaku mendapat curhatan soal pungli. Nominalnya disebut mencapai Rp 5 hingga Rp 8 juta.

"Saya kira ini yang mesti kita tuntaskan," ujar Ganjar.

Menurut Ganjar, persoalan pungli muncul lantaran para pencari kerja tak melamar langsung ke perusahaan, melainkan melalui jasa penyalur kerja.

Ia pun mengindikasikan adanya praktik outsourcing.

"Rasa-rasanya ini yang outsorcing. Di antara banyak industri yang ada, memang tugas kita menjembatani, agar masyarakat, sekolahan, kelak kemudian bisa mengakses dan berjodoh dengan perusahaan," ucap Ganjar.

Ganjar juga menawarkan solusi agar pemerintah menyediakan kesempatan berusaha bagi masayarakat seperti pelatihan, akses permodalan, hingga pendampingan.

"Jadi, masalah itu yang paling banyak saya dengarkan selama dua hari berkeliling," kata Ganjar Pranowo.

Ganjar mengikuti senam didampingi sang istri, Siti Atikoh Suprianti. Nampak juga Rieke Diah Pitaloka dan Ketua PDI Perjuangan Jabar, Ono Surono.

Senam diikuti oleh ratusan kader, simpatisan, relawan dan masyarakat Karawang.

https://bandung.kompas.com/read/2023/12/15/112844078/kampanye-ke-karawang-ganjar-pranowo-soroti-masalah-pungli-pencari-kerja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke