Salin Artikel

Soal Kecelakaan di Cianjur, Saksi Lihat Truk Hilang Kendali Sebelum Tabrak Motor, Rumah, dan Ruko

KOMPAS.com - Kecelakaan beruntun terjadi di Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (21/12/2023) sekitar pukul 11.30 WIB.

Dalam insiden ini, sebuah truk tronton bermuatan galon kosong menabrak truk lain, sejumlah sepeda motor, rumah, dan ruko.

Peristiwa ini menewaskan dua orang dan melukai sembilan warga.

Seorang saksi mata, Dayat (45), mengatakan, truk tersebut mulanya melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Sukabumi menuju Cianjur.

Mendekati tempat kejadian perkara (TKP), truk terlihat seperti hilang kendali. Setelahnya, truk bernomor polisi B 9085 TRU tersebut menyeruduk sejumlah pengendara motor.

"Truk menghantam pengendara sepeda motor dari arah berlawanan, satu terpental sejauh beberapa meter, sedangkan yang satunya terlindas truk," ujarnya, Kamis, dikutip dari Antara.

Laju truk baru terhenti setelah menabrak rumah dan ruko di pinggir jalan.

“Sebelumnya kan nabrak beberapa kendaraan dulu, oleng ke kanan dan menabrak rumah,” ucapnya.

Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Cianjur Iptu Hadi Kurniawan menuturkan, tak hanya sepeda motor, truk itu juga sempat menyenggol truk lain.

“Pertama menabrak beberapa sepeda motor dulu, lalu menabrak bagian belakang truk lain, lantas oleng ke kanan dan baru berhenti setelah menabrak bangunan rumah warga,” ungkapnya.

Hadi mengaku polisi belum bisa memastikan penyebab truk hilang kendali, apakah karena rem blong atau karena faktor lain.

“Soal faktor penyebabnya tentu harus menunggu hasil pemeriksaan kendaraan dulu, ya," tuturnya.

Dua orang tewas dalam kecelakaan di Cianjur ini. Mereka adalah pengendara sepeda motor dan pemilik rumah.

"Untuk kondisi sopir truk dan kernetnya mengalami luka berat dan sudah ditangani di rumah sakit," jelasnya.

Tabrakan di Cianjur ini juga membuat sembilan orang terluka.

Humas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang Cianjur Asep Hilman mengungkapkan, enam korban luka sudah dipulangkan.

“Saat ini masih ada tiga korban yang menjalani perawatan intensif, termasuk sopir dan kernet truk,” terangnya, Kamis.

Menurut Hilman, rata-rata luka yang dialami korban berupa luka terbuka, seperti cidera di kepala dan patah tulang di kaki dan tangan.

“Untuk yang masih dirawat sudah lepas dari IGD, tapi masih di ruang operasi. Kondisinya sadar,” bebernya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Firman Taufiqurrahman | Editor: Reni Susanti, Farid Assifa), Antara

https://bandung.kompas.com/read/2023/12/22/081328178/soal-kecelakaan-di-cianjur-saksi-lihat-truk-hilang-kendali-sebelum-tabrak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke