Salin Artikel

Kecelakaan Kereta di Cicalengka, 4 RS dan 2 Puskesmas Disiapkan untuk Rawat Korban

"Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cicalengka, RS AMC, RS Harapan Keluarga, RS KK (RSUD Keselamatan Kerja), Puskesmas Cicalengka dan Puskesmas Rancaekek," kata Bey saat merinci fasilitas kesehatan yang disiapkan, saat ditemui di lokasi tabrakan, Jumat (5/1/2024).

Bey menyebutkan, 24 orang korban luka sudah dibawa ke RSUD Cicalengka, dan dua korban di RS KK.

Pantauan di lapangan, saat ini posisi lokomotif KRL masih terpental masuk ke sawah.

Sebagian dari badan lokomotif berada di atas kepala dari KA Turangga.

Sejumlah petugas gabungan tengah berupaya mengevakuasi korban yang masih a da di dalam kereta api.

Beberapa kantung jenazah sudah terlihat dikeluarkan dari mobil jenazah.

Terpantau pula belasan mobil ambulan sudah berjajar di sekitar lokasi kejadian.

Sebagai informasi, tabrakan terjadi antara KA Turangga tujuan Surabaya-Bandung dengan KRL Bandung Raya di Jalur Lintasan Petak Cicalengka, Haurpugur, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Jumat pukul 06.30 WIB.

https://bandung.kompas.com/read/2024/01/05/105922178/kecelakaan-kereta-di-cicalengka-4-rs-dan-2-puskesmas-disiapkan-untuk-rawat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke