Salin Artikel

3 Kereta Api Sudah Melintas di Jalur Petak Cicalengka-Haurpugur Bandung

BANDUNG, KOMPAS.com - Hingga pukul 10.05 WIB pada Sabtu (6/1/2024), tiga Kereta Api (KA) sudah melintasi jalur lintasan Petak Cicalengka-Haurpugur, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Ketiga KA tersebut yakni KA Lodaya rute Bandung-Solo Balapan, KA Argo Wilis rute Bandung-Surabaya Gubeng dan KA Pasundan rute Kiaracondong-Surabaya Gubeng.

Manajer Humas PT KAI, Ayep Hanapi mengatakan, meski sudah bisa dilalui, lokomotif yang melintas mesti mengurangi kecepatan.

"Kecepatan harus disesuaikan, 20 kilometer per jam," katanya saat ditemui di Jalur Lintasan Petak Cicalengka-Haurpugur, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Sabtu (6/1/2024).

Kecepatan mesti disesuaikan lantaran jalur tersebut baru saja diperbaiki dan perlu penyesuaian kecepatan kereta yang melintas di atasnya.

Ia menambahkan, proses evakuasi KA Turangga dan Commuterline Bandung Raya yang bertabrakan di jalur itu sudah selesai pada Sabtu (6/1/2024) dini hari.

“(Pukul) 04.13 (WIB) evakuasi lokomotif dan kereta selesai. Selanjutnya (badan kereta tersebut) dibawa ke Stasiun Bandung,” katanya.

Selain itu, perbaikan jalur, kata dia, berhasil diselesaikan pada pukul 06.30 WIB.

"Proses evakuasi dengan melakukan kegiatan penggantian bantalan beton yang pecah, penggantian penambat rel dan perbaikan geometri,” jelasnya.

Dengan demikian, jalur rel kembali bisa dilintasi sesuai dengan target yang ditetapkan, meski dengan kecepatan yang dibatasi.

Pantauan di lapangan, beberapa petugas terlihat tengah merapikan material bebatuan yang ada di sepanjang lintasan.

Sebagian material rel yang rusak sudah dievakuasi di pinggir lintasan. Bahkan, salah satu bangkai lokomotif disimpan di pinggir lintasan dan di tutup terpal.

Sebelumnya, terjadi tabrakan antara KA Turangga yang membawa 287 penumpang dengan Comuterline Lokal Bandung Raya yang membawa 191 penumpang.

Tabrakan tetrsebut terjadi di lajur Petak Cicalengka-Haurpugur, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Jumat (5/1/2024) pagi.

Tercatat ada empat orang meninggal dunia dalam kejadian itu yang terdiri dari masinis, asisten masinis, pramugara, dan petugas PAM di Stasiun Cimekar.

https://bandung.kompas.com/read/2024/01/06/110113178/3-kereta-api-sudah-melintas-di-jalur-petak-cicalengka-haurpugur-bandung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke