Salin Artikel

Banjir Landa Perumahan Lobunta Cirebon

CIREBON, KOMPAS.com - Perumahan Lobunta di Desa Banjarwangunan, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dilanda banjir pada Jumat (26/1/2024) petang. 

Sejumlah rumah warga terendam air dengan ketinggian variatif, mulai 50 hingga 100 sentimeter.

Video amatir warga yang merekam musibah banjir di perumahan Lobunta tersebar di sejumlah media sosial pada Jumat petang. Video itu disertai suara warga yang melaporkan adanya banjir menerjang wilayah setempat.

Warga juga melaporkan kondisi terkini kepada camat mundu. Aliran air yang masuk pemukiman dan merendam jalan utama mengalir cukup deras dan tinggi.

Jeje Saputra, Ketua RT 3 Perumahan Lobunta, membenarkan video yang tersebar tersebut terjadi di wilayahnya. Bahkan, ketinggian air di bagian dalam yang terdekat dengan sungai, lebih tinggi.

"Ini banjir pertama di tahun ini, tapi lebih parah dari sebelum-sebelumnya," kata Jeje saat ditemui Kompas.com di lokasi.

Debit aliran sungai ini naik drastis dalam waktu singkat dari tambahan atau kiriman dari bagian hulu, yakni Kabupaten Kuningan. Akibatnya permukaan air limpas atau meluap ke pemukiman dan merendam sebagian rumah warga.

"Hujannya ga terlalu deras, tapi kiriman dari Kuningan, sungai nya deras pisan, meluap dan ke sini, jadi luber pak, penuh," tambah Jeje.

Jeje mengaku belum menghitung jumlah rumah yang terendam, namun dia prediksi mencapai lebih dari seratus rumah. Pasalnya, laporan dari warga setempat air sudah merendam wilayah perumahan Lobunta dan Perum Mutiara Asri.

Pantauan Kompas.com di lokasi, sejumlah warga yang menggunakan kendaraan roda dua dan empat mengantre di depan perumahan Lobunta. Mereka tidak berani masuk lantaran genangan banjir yang masih tinggi.

Beberapa warga yang memaksakan melintas juga tampak mendorong kendaraan roda dua mereka yang mogok.

Namun, setelah beberapa saat, banjir di lokasi berangsur surut. Pemerintah setempat menyebut tidak ada warga yang mengungsi karena kondisi banjir berangsur surut.

https://bandung.kompas.com/read/2024/01/27/064900678/banjir-landa-perumahan-lobunta-cirebon

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke