Salin Artikel

Ketua KPU Jabar Pastikan Serahkan Hasil Pleno Rekapitulasi Malam Ini

"Hari insya Allah KPU Jabar akan mengikuti rekap nasional," ujarnya kepada awak media saat sesi skors di kantor KPU Jabar, Jalan Garut, Kota Bandung, Senin (18/3/2024).

Meski penyerahan hasil penetapan rapat pleno tingkat Jabar sempat molor lebih dari sepekan, untuk mengejar waktu yang tertinggal KPU Jabar akan langsung ikut rapat pleno tingkat nasional malam ini juga.

"Kemarin kan sempat tertunda, dan kita menunggu Kabupaten Bekasi yang mana satu Kecamatan Tambun Selatan punya TPS berjumlah 1.222," kata Ummi.

"Jumlah TPS-nya terbanyak se-Indonesia, jadi makanya sempat tunda itu tapi kita pastikan hari ini kita selesaikan dan berangkat ke Jakarta untuk mengikuti rekapitulasi," tambahnya.

Dia menerangkan, hari ini KPU Jabar tengah menggeber finalisasi hasil rapat pleno rekapitulasi suara Pemilu 2024. Dipastikan akan selesai.

"Alhamdulillah semalam sudah selesai dan hari ini kita melanjutkan untuk finalisasi rekapitulasi tingkatan DPR RI, DPD sampai provinsi dan Pilpres," ucap Ummi.

Ummi menambahkan, untuk hasil Pilpres 2024, pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul dari kedua pesaingnya dengan 16.805.854 suara.

Sementara itu, paslon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, menyusul dengan meraup 9.099.674 suara.

Kemudian, paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dengan perolehan 2.820.995 suara.

"Jabar dengan partisipasi kurang lebih 28 juta pemilih, unggul untuk paslon 02 disusul 01 dan 03," pungkasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2024/03/18/203109878/ketua-kpu-jabar-pastikan-serahkan-hasil-pleno-rekapitulasi-malam-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke