Salin Artikel

Mudik 2024, Dinkes Jabar Siapkan 406 Puskesmas dan 97 Rumah Sakit

BANDUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 406 puskesmas dan 97 rumah sakit di Jawa Barat disiagakan untuk melayani masyarakat pada masa mudik dan balik Idul Fitri 1445 Hijriah.

Kepala Dinkes Jabar, Vini Adinia Dewi mengatakan, ratusan fasiltas pelayanan kesehatan itu disiagakan di jalur mudik dan balik yang kerap dilalui pemudik.

"Kami sudah mengingatkan kabupaten dan kota mempersiapkan fasilitas pelayanan kesehatan dan pos kesehatan," ujarnya saat dihubungi, Minggu (24/3/2024).

Selain itu, Dinkes Jabar akan mendirikan pos kesehatan selama arus mudik dan balik Idul Fitri. Pos kesehatan akan didirikan mulai dari libur Idul Fitri 6 -16 Maret 2024.

Adapun untuk jumlah pos kesehatan yang akan didirikan masih dalam pembahasan dengan sejumlah instansi terkait seperti Pemda setempat dan Kepolisian.

Meski demikian, Vini mengungkapkan, pos kesehatan tersebut akan didirikan di jalan tol dan rest area serta di jalur arteri yang padat pemudik.

"Kami menunggu rakor bersama, untuk berapa pos kesehatan yang dibutuhkan akan diputuskan dalam rapat koordinasi tersebut," tutur Vini.

Selain itu, ada juga posko gabungan yang didirikan bersama dengan aparat kepolisian dan instansi terkait.

Sejumlah fasilitas pendukung seperti tempat bermain anak hingga tempat pijat disediakan untuk para pemudik yang sedang beristirahat dalam perjalanan panjangnya.

"Kami mengadakan tenda gabungan bersama tempat bermain anak, pemeriksaan kesehatan dan juga kegawatdaruratan juga kadang suka ada tim memijat," ucapnya.

Masyarakat juga diimbau untuk mempersiapkan fisik dan mental saat perjalanan mudik. Pasalnya akan melakukan perjalanan cukup jauh.

"Periksa tidak saja kendaraan anda, tetapi persiapkan juga fisik kita bila terbiasa meminum obat karena sakit kronis hipertensi, jantung, dan sebagainya untuk konsultasi ke dokter," katanya.

"Ketika badan kita sudah bugar, penyakit sudah terkontrol yang berkendara harus istirahat cukup. Bila mengantuk istirahat dulu," pungkas Vini.

https://bandung.kompas.com/read/2024/03/24/192930478/mudik-2024-dinkes-jabar-siapkan-406-puskesmas-dan-97-rumah-sakit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke