Salin Artikel

Polisi Habiskan 3 Jam Geledah Rumah Perong, Terduga Pembunuh Vina

Perong adalah salah satu dari tigaburonan yang menjadi terduga pembunuh Vina, pelajar asal Cirebon dan pacarnya, Eki, di Cirebon, pada tahun 2016 silam.

Perong yang kini telah ditangkap, diketahui tinggal di RT 2 RW 2 Blok Simaja, Desa Kepompong, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

"Pengeledahan dilakukan di kediaman yang ada di belakang, ya mencari bukti-bukti yang sekiranya membantu membuat terang penyidikan yang sedang kami tangani."

Demikian kata Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota, AKP Anggi Eko Prasetyo, yang ditemui wartawan di lokasi penggeledahan, sore ini. 

"Jadi tadi kami melaksanakan (penggeledahan) mulai dari 1/2 2 (13.30 WIB) sampai 1/2 5 (16.30 WIB). Artinya kami melakukan penggeledahan selama  kurang lebih tiga jam," sambung Anggi.

Lantas apa yang didapat dari penggeledahan ini? Anggi mengaku belum bisa membeberkan temuan yang didapatkan dalam penggeledahan ini, karena menyangkut proses penyidikan. 

Dia memastikan bahwa lokasi yang digeledah adalah tempat di mana Perong selama ini berdiam. Di mana saat penggeledahan ada tiga orang yang ditemui polisi.

"Tentunya pihak keluarga dan ada beberapa saksi," sebut Anggi singkat. 

Sebelumnya diberitakan, berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah polisi mendatangi rumah Pegi, pada Rabu siang, hingga mengundang perhatian warga sekitar. 

Penggeledahan di dalam rumah bercat hijau itu pun lalu menjadi tontonan warga. Diketahui Perong tinggal bersama ibunya, Kartini, dan tiga adiknya.

Salah satu warga, Masniah, mengatakan, dia mengenal ibu Perong karena aktif di pengajian.

Sementara, Perong jarang berada di Cirebon karena sering bolak balik Bandung-Cirebon menjadi kuli bangunan.

"Pegi dia kuli bangunan. Seminggu ini ikut bapaknya dan baru dua hari lalu pulang," ujar Masniah.

Masniah mengatakan, pada 2016 lalu, di desanya memang sempat ramai isu Perong merupakan salah satu terduga pembunuh Vina.

Saat itu, anggota polisi berdatangan untuk meminta keterangan dari Perong Namun, Perong tidak berada di rumah.

Perong akhirnya ditangkap, Selasa (21/5/2024) di Kota Bandung, setelah ramah kasus ini diperbincangkan dan mendapat perhatian masyarakat, setelah berlalu selama delapan tahun.  

https://bandung.kompas.com/read/2024/05/22/182808878/polisi-habiskan-3-jam-geledah-rumah-perong-terduga-pembunuh-vina

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke