Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Tertutup Longsor akibat Gempa Sukabumi, Jalan di Cianjur Sudah Bisa Dilalui

Kompas.com - 07/06/2023, 18:40 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Jalan di Kecamatan Leles, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, yang tertutup longsor akibat gempa magnitudo 5,1 pada Selasa (6/6/20023) sudah bisa dilalui. 

Pada Rabu (7/6/2023), kendaraan sudah bisa dilalui jalan itu meski harus bergantian. 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Cianjur Dindin mengatakan, penanganan longsor itu dilakukan secara manual dengan alat seadanya oleh petugas gabungan dan warga. 

"Memasuki hari kedua upaya petugas gabungan sudah berhasil membuka sebagian landasan jalan yang tertutup longsor sepanjang 50 meter dengan ketinggian lebih dari 2 meter, sehingga arus kendaraan sudah dapat melintas dan tidak lagi terisolir," kata Dindin saat dihubungi, Rabu, seperti dilansir Antara.

Baca juga: Longsor Terjang Rumah Warga di Cianjur, Satu Keluarga Diungsikan

Ditargetkan pada Rabu malam ruas jalan itu sudah bisa dilewati dari kedua arah.

Sedangkan terkait rumah warga yang rusak akibat gempa di Kecamatan Leles, BPBD Cianjur sudah mendatanya.

Menurut Dindin, hanya satu rumah yang rusak sedang untuk sementara masih dapat dihuni sambil menunggu perbaikan yang dibantu pemerintah.

"Tidak ada yang mengungsi dari empat kepala keluarga yang rumahnya rusak ringan dan sedang, pada Selasa malam, sudah kembali menempati rumahnya. Hanya satu rumah yang rusak sedang kami minta pemiliknya untuk tetap waspada dan segera diperbaiki," katanya.

Dindin meminta untuk warga di seluruh wilayah Cianjur, tetap siaga dan waspada serta segera mengungsi jika melihat tanda alam akan terjadinya bencana, terlebih ketika hujan turun deras dengan intensitas lebih dari dua jam.

"Kami juga masih menyiagakan ratusan anggota Retana di setiap kecamatan untuk memantau dan melaporkan situasi di wilayah kerjanya masing-masing dan segera mengevakuasi warga ketika melihat tanda alam akan terjadi bencana," katanya.

Baca juga: Gempa Sukabumi Picu Longsor di Cianjur, 4 Rumah Rusak

BPBD Kabupaten Cianjur, mencatat empat rumah rusak dan jalan desa sepanjang 50 meter tertutup longsor di Kecamatan Leles, akibat gempa magnitudo 51 yang terpusat di Kabupaten Sukabumi.

Sekretaris BPBD Cianjur, Rudi Wibowo, mengatakan gempa yang terjadi Selasa pukul 14.23 WIB dirasakan cukup kencang oleh warga di seluruh wilayah Cianjur terutama wilayah selatan, sehingga pihaknya langsung melakukan pendataan.

"Data sementara kerusakan akibat gempa yang sudah masuk, empat rumah rusak dan longsor menutup jalan desa di Desa Sirnasari, Kecamatan Leles, tidak ada korban jiwa karena pemilik berhamburan keluar rumah," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com