Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cycling de Jabar 2024, Ajang Pembibitan Atlet Sepeda, dan Pengembangan Sport Tourism...

Kompas.com - 25/05/2024, 18:50 WIB
Candra Nugraha,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

PANGANDARAN, KOMPAS.com - Cycling de Jabar 2024 digelar dengan rute dari Cirebon ke Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (25/5/2024).

Event balap sepeda ini menempuh jarak 213 kilometer dan diikuti 202 pebalap.

Para pebalap harus melintasi sejumlah tanjakan, turunan, dan jalur yang berkelok dari Cirebon hingga Pangandaran.

Baca juga: Daftar Harga Lengkap Sepeda Polygon

Jalanan di Jawa Barat memang terkenal dengan kelokan dan tanjakannya.

"Ini sudah menjadi anugerah alam, jadi sayang sekali kalau tidak dimanfaatkan," jelas Adi Prinantyo, Wakil Pemred Kompas selaku penyelenggara Cycling de Jabar, saat ditemui di titik finish, di Grand Pangandaran, Sabtu (25/5/2024).

Pebalap legendaris, lanjut dia, banyak yang berasal dari Jabar.

Adi menyebutkan, atlet balap tersebut di antaranya Enceng Durahman, Yusuf Kibar, dan Tonton Susanto.

"Event Cycling de Jabar bisa dipakai sebagai ajang pembibitan atlet balap sepeda, sehingga semboyan Jabar Juara semakin terwujud. Kan kali PON terakhir, Jabar juara PON," terangnya.

Baca juga: Daftar Harga Sepeda Brompton


Pengembangan sport tourism

PJ Gubenur Jawa Barat Bey Machmudin bersama Pimpinan Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra, dan pihak terkait lainnya melakukan flag off Cycling de Jabar 2024, di depan kantor Balaikota Cirebon, Jawa Barat pada Sabtu (25/5/2024) Pagi. Sebanyak 202 peserta akan menempuh jarak 213 kilometer bertajuk Sumanget Jawara.Kompas.com/ MUHAMAD SYAHRI ROMDHON PJ Gubenur Jawa Barat Bey Machmudin bersama Pimpinan Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra, dan pihak terkait lainnya melakukan flag off Cycling de Jabar 2024, di depan kantor Balaikota Cirebon, Jawa Barat pada Sabtu (25/5/2024) Pagi. Sebanyak 202 peserta akan menempuh jarak 213 kilometer bertajuk Sumanget Jawara.

Pematangan atlet ini imbuhnya, baik untuk daerah Jabar maupun provinsi lain.

Atlet tersebut dimatangkan dengan banyak ikut kompetisi atau kejuaraan.

Dalam kesempatan yang sama, Asisten Daerah 1 Pemprov Jabar, Dodo Suhendar mengatakan, Jawa Barat sedang mengembangkan sport tourism.

Pangandaran, kata dia, merupakan pusat pengembangan ekonomi Jabar Selatan.

"Banyak hal yang tentu bermanfaat, di samping jadi ajang pelatihan atlet sepeda, juga untuk mengembangkan ekonomi potensi lokal," kata dia.

Baca juga: Daftar Harga Sepeda United Lengkap

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Bandung
Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Bandung
Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Bandung
Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Bandung
Cegah Judi Online, Ponsel Milik Para Polisi Pun Dirazia

Cegah Judi Online, Ponsel Milik Para Polisi Pun Dirazia

Bandung
Temukan 72 Situs Judi Online, Polda Jabar Minta Pemblokiran

Temukan 72 Situs Judi Online, Polda Jabar Minta Pemblokiran

Bandung
Cerita di Balik Anak Gugat Ibu Kandung di Karawang gegara Warisan, Kecewa Tanda Tangannya Dipalsukan

Cerita di Balik Anak Gugat Ibu Kandung di Karawang gegara Warisan, Kecewa Tanda Tangannya Dipalsukan

Bandung
Wayang Kulit Sukuraga, Pesan Baik dari 'Kekompakan' Anggota Tubuh

Wayang Kulit Sukuraga, Pesan Baik dari "Kekompakan" Anggota Tubuh

Bandung
Lapak PKL di Puncak Sudah Jadi Ciri Ikonik, Pembongkaran Disesalkan

Lapak PKL di Puncak Sudah Jadi Ciri Ikonik, Pembongkaran Disesalkan

Bandung
Bantah Dituding Durhaka, Anak yang Laporkan Ibunya Cuma Minta Keadilan

Bantah Dituding Durhaka, Anak yang Laporkan Ibunya Cuma Minta Keadilan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Marching Band Jabar Ungkap Rahasia Raih 62 Emas dalam Fornas 2023

Marching Band Jabar Ungkap Rahasia Raih 62 Emas dalam Fornas 2023

Bandung
Alasan Polda Jabar Tak Hadiri Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

Alasan Polda Jabar Tak Hadiri Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

Bandung
Curhat Pedagang ke Wamendag: Harga Minyak Kita di Atas HET

Curhat Pedagang ke Wamendag: Harga Minyak Kita di Atas HET

Bandung
Tiba di Kemenag Cianjur, Jemaah Haji Jadi Korban Copet

Tiba di Kemenag Cianjur, Jemaah Haji Jadi Korban Copet

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com