Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Rute Jakarta-Bandung Terbaru

Kompas.com - 20/02/2023, 08:50 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Perjalanan dengan rute Jakarta-Bandung melalui jalur darat dapat ditempuh dengan berbagai moda transportasi, salah satunya kereta api.

Dengan menggunakan moda transportasi kereta api, jarak Jakarta-Bandung sekitar 173 km dapat ditempuh hanya dalam 2-4 jam saja.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Rute Jakarta-Yogyakarta Terbaru

Selain kecepatan, moda transportasi kereta api juga menawarkan kenyamanan dan ketepatan waktu.

Kereta api rute Jakarta-Bandung akan berangkat dari Jakarta dimulai dari Stasiun Gambir atau Stasiun Pasar Senen dan tiba di Bandung dengan tujuan Stasiun Bandung atau Stasiun Kiaracondong.

Pilihan kereta api rute Jakarta-Bandung juga ditawarkan dengan berbagai macam jenis yaitu kereta luxury, eksekutif, dan ekonomi.

Baca juga: Tiket Kereta Api Lebaran 2023 Segera Dijual, Catat Jadwalnya

Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Rute Jakarta-Bandung

Berikut adalah informasi terkait jadwal dan harga tiket kereta api rute Jakarta-Bandung terbaru 2023, seperti dilansir dari laman booking.kai.id.

Baca juga: Solusi Barang Tertinggal di Stasiun atau di Atas Kereta Api

1. KA Argo Parahyangan

KA Argo Parahyangan memiliki relasi Gambir - Bandung.

Waktu keberangkatan KA Argo Parahyangan dari Stasiun Gambir adalah pukul 06.40 WIB dan tiba di Stasiun Bandung pukul 09.20 WIB.

Lama perjalanan KA Argo Parahyangan relasi Gambir - Bandung adalah 2 jam 40 menit.

Tarif KA Argo Parahyangan kelas Ekonomi (Q) yaitu Rp 150.000.

Tarif KA Argo Parahyangan kelas Eksekutif (I) yaitu Rp 200.000.

2. KA Argo Parahyangan Luxury

KA Argo Parahyangan memiliki relasi Gambir - Bandung - Kiaracondong.

Waktu keberangkatan KA Argo Parahyangan dari Stasiun Gambir adalah pukul 07.25 WIB, tiba di Stasiun Bandung pukul 10.17 WIB, dan tiba di Stasiun Kiaracondong pukul 10.37 WIB.

Lama perjalanan KA Argo Parahyangan relasi Gambir - Kiaracondong adalah 3 jam 12 menit.

Tarif KA Argo Parahyangan Tambahan Luxury kelas Eksekutif (J) yaitu Rp 380.000, Eksekutif (I) yaitu Rp 410.000, Eksekutif (H) yaitu Rp 435.000, dan Eksekutif (A) yaitu Rp 510.000.

Antrian Penumpang kereta di Stasiun Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (25/4/2022). KOMPAS.com/AGIE PERMADI Antrian Penumpang kereta di Stasiun Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (25/4/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com