Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Macet Tol Cikampek, Pemudik Bisa Gunakan Jalur Alternatif di Bogor

Kompas.com - 19/04/2023, 18:11 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Daerah Bogor, Jawa Barat, bisa menjadi solusi menghindari kepadatan arus lalu lintas di Tol Cikampek saat mudik maupun libur Lebaran 2023.

Sebab, kepolisian telah menyiapkan sejumlah jalur alternatif bagi pemudik lokal tujuan Bandung dan sekitarnya.

Jalur alternatif yang dapat digunakan pertama adalah jalur wilayah bagian Bogor Barat yang berbatasan dengan Banten. Jalur ini melintasi wilayah Gunung Sindur, Parungpanjang, Jasinga.

Baca juga: Hindari Kemacetan di Pantura Kendal Saat Mudik Lebaran, Ini 2 Jalur Alternatif yang Bisa Digunakan

Jalur alternatif ini mengakomodir para pemudik dari Jakarta menuju ke arah Banten.

Kemudian jalur alternatif lainnya adalah jalur timur alias jalur atau Jalan Transyogi. Wilayah bagian timur Bogor ini bisa menjadi jalur alternatif menghindari kemacetan yang terjadi di Tol Cikampek.

Jalur Transyogi ini akan menghubungkan para pemudik dengan tujuan Bandung hingga Purwakarta.

Baca juga: Polda Jabar Sebut Tol Cisumdawu Masih Punya Kendala Teknis, Jalur Alternatif Lain Disiapkan

Bagi pemudik atau pengendara yang melaju dari arah Jakarta akan melewati via Jalan Transyogi melintasi Cibubur, Cileungsi, Jonggol, Cariu, dan Tanjungsari.

Secara umum, kondisi jalan di jalur timur Transyogi ini belum bisa dikatakan baik. Sebab ada jalan berlubang dan minimnya penerangan jalan. 

Meski demikian, perbaikan sedang dilakukan secara bertahap oleh instansi pemerintah terkait. 

Polisi mengimbau pengendara agar lebih waspada saat melintas di jalur Transyogi atau Bogor bagian timur tersebut.

Terutama pemudik yang berangkat pada malam hari. Cek kondisi fisik serta kelayakan kendaraan. 

Berdasarkan pantauan pada H-3 Lebaran atau Rabu (19/4/2023), jalur yang menghubungkan Jakarta dengan Jawa Barat ini terpantau ramai lancar.

Jalur alternatif berikutnya yang dapat dilalui oleh pemudik adalah jalur Bogor Selatan alias Puncak Bogor.

Jalur alternatif kali ini akan menghubungkan Bogor-Cianjur, Bandung, Sukabumi. Puncak Bogor sendiri merupakan jalur pilihan utama yang bisa digunakan pemudik.

Jalur ini juga memungkinkan pemudik mampir atau melewati tempat-tempat wisata.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sadisnya Pelaku Mutilasi di Ciamis, Tenteng Pisau Usai Eksekusi Istri di Jalan Desa

Sadisnya Pelaku Mutilasi di Ciamis, Tenteng Pisau Usai Eksekusi Istri di Jalan Desa

Bandung
Bey Turun Tangan Tengahi Konflik, Bupati Cianjur: Saya Malu...

Bey Turun Tangan Tengahi Konflik, Bupati Cianjur: Saya Malu...

Bandung
7.562 Mahasiswa Bisa Ikut Program Jarvis Kemenperin, Ini Syaratnya

7.562 Mahasiswa Bisa Ikut Program Jarvis Kemenperin, Ini Syaratnya

Bandung
Catat, Ini 16 Lokasi Parkir di Sekitar Braga Free Vehicle

Catat, Ini 16 Lokasi Parkir di Sekitar Braga Free Vehicle

Bandung
Tertangkap, Maling Motor Ditelanjangi lalu Diarak Warga di Cirebon

Tertangkap, Maling Motor Ditelanjangi lalu Diarak Warga di Cirebon

Bandung
Oknum Brimob yang Tabrak Warga Bogor Diperiksa Propam

Oknum Brimob yang Tabrak Warga Bogor Diperiksa Propam

Bandung
Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pak RT Rasakan Ngeri Saat Datangi TKP

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pak RT Rasakan Ngeri Saat Datangi TKP

Bandung
Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Kisruh Birokrat di Cianjur, Bupati, Sekda, dan Kadis Sepakat Islah

Bandung
Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Kondisi Asrama Haji di Indramayu: Berdebu, Kondisi Air Payau

Bandung
Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Pergeseran Tanah di Ciwidey Bandung, 4 Rumah Rusak

Bandung
Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Berangkat Sekolah, Siswi SD di Bone Tewas Terseret Arus Banjir, Terjebak di Gorong-gorong Irigasi

Bandung
Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Oknum Prajurit TNI Aniaya Sopir Catering, Berakhir Damai dan Korban Minta Maaf

Bandung
Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Kasus Pembunuhan di Karawang, Pelaku Diduga Jadikan Istri Sebagai Pekerja Seks Sebelum Cerai

Bandung
Cerita Asep 'Lampu', Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Cerita Asep "Lampu", Relawan Tagana yang Bantu Kelistrikan di Lokasi Bencana hingga Hajatan

Bandung
Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Pelaku Mutilasi di Ciamis Sempat Tawarkan Daging Korban ke Warga

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com