Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepi Kota Healing Bandung, Harga Tiket Masuk dan Rute Menuju ke Sana

Kompas.com - 27/04/2023, 15:55 WIB
Dendi Ramdhani,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Kota Bandung punya destinasi wisata baru bernama Tepi Kota Healing. Wisata berkonsep taman kota itu menawarkan aktivitas luar ruang yang cocok dikunjungi oleh keluarga.

Tiket masuknya pun sangat terjangkau, hanya Rp 10.000 yang bisa ditukar dengan air mineral atau minuman ringan.

Selain bisa jalan-jalan mengelilingi area taman seluas 5 hektar, pengunjung juga bisa menikmati berbagai fasilitas tambahan dengan harga terjangkau seperti berkeliling dengan sepeda listrik, naik kuda, memberi makan kelinci, ikan, angsa, dan domba.

Baca juga: Arus Lalu Lintas Menuju Lokasi Wisata Bandung Selatan Mulai Padat, Skema One Way Sudah Diterapkan Dua Kali

Di Tepi Kota juga pengunjung tak usah risau dengan tempat makan.

Sebab, di sana turut menyediakan kafe dan restoran yang menawarkan berbagai varian menu. Anda juga bisa mencoba sayur lodeh yang jadi salah satu menu favorit. 

Tepi Kota buka mulai pukul 11.00-20.00 WIB untuk hari biasa dan pukul 08.00-20.00 WIB untuk akhir pekan. 

Baca juga: Polisi Waspadai Ledakan Kunjungan ke Lembang Bandung Libur Panjang Akhir Pekan Ini

Tepi Kota berlokasi di Padang Golf No 1 Arcamanik, Kota Bandung.

Untuk menuju lokasi, pengunjung dari luar kota Bandung bisa mengakses pintu tol Pasteur, lurus sepanjang 12 kilometer atau menempuh perjalanan sekitar 40 menit.

Kemudian belok kanan di pertigaan Lapas Sukamiskin. Sekitar 1 kilometer dari Lapas Sukamiskin, belok kanan dan Tepi Kota Healing berada di jalur kiri.

Berikut harga fasilitas tambahan di Tepi Kota Healing Bandung:

Naik kuda Rp 20.000/1 putaran

Sepeda listrik Rp 30.000/20 menit

Fido Rp 40.000/20 menit

Skuter listrik Rp 40.000/20 menit

Mobil Jeep Rp 30.000/20 menit

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengintip Komunitas Hong, Penjaga Permainan Tradisional Sunda

Mengintip Komunitas Hong, Penjaga Permainan Tradisional Sunda

Bandung
Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Bandung
Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Bandung
Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Bandung
Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Bandung
Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Bandung
DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

Bandung
Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Bandung
Kambing 'Terbang' ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Kambing "Terbang" ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Bandung
Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Bandung
2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

Bandung
Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau 'OTW' Jakarta?

Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau "OTW" Jakarta?

Bandung
Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com