Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Rumah di Sumedang Ludes Terbakar Diduga akibat Puntung Rokok, Seorang Kakek Tewas

Kompas.com - 26/08/2022, 10:56 WIB
Aam Aminullah,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Dua unit rumah di Dusun Nangkapandak RT 03/04, Desa Mulyasari, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat ludes terbakar, Kamis (25/8/2022) malam sekitar pukul 21.30 WIB.

Selain melalap habis dua unit rumah semi permanen, seorang kakek bernama Uyak (80) tewas karena tak sempat keluar dari dalam rumah.

Kedua rumah yang terbakar diketahui milik Uyak dan Arip (40).

Baca juga: Detik-detik Porsche Tabrak Truk hingga Terjepit dan Terbakar, Pengemudinya Tewas Terperangkap

Kepala UPT Pemadam Kebakaran Wilayah Sumedang Kota Arifin Rachmat mengatakan, peristiwa kebakaran diduga akibat puntung rokok bekas salah seorang penghuni rumah.

"Dugaan sementara, sumber api berasal dari puntung rokok yang mengenai bagian rumah yang berbahan bilik hingga membesar dan merambat ke rumah lainnya," ujar Arifin kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Jumat (26/8/2022) pagi.

Arifin menuturkan, korban tewas tak terselamatkan karena mengalami lumpuh.

"Korban mengalami lumpuh, saat terjadi kebakaran korban terkena reruntuhan puing rumah hingga tidak dapat menyelamatkan diri dan tak terselamatkan," tutur Arifin.

Arifin menyebutkan, api baru dapat dipadamkan pada Jumat (26/8/2022) dini hari pukul 00.15 WIB.

"Pemadaman dilakukan oleh tim dari Regu 1 UPTD Damkar Wilayah Sumedang kota dan Bidang Damkar Satpol PP Sumedang," sebut Arifin.

Baca juga: Mobil Porsche Tabrak Truk hingga Terbakar di Tol Jagorawi, Pengemudi Tewas Terpanggang

Atas kejadian ini, Arifin mengimbau warga Sumedang lebih waspada dengan berbagai potensi api yang dapat menyebabkan terjadinya kebakaran.

"Selalu waspada dan tetap hati-hati. Kami menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya bapak Uyak," kata Arifin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menkes Budi Gunadi Terpilih Jadi Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Menkes Budi Gunadi Terpilih Jadi Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Bandung
Video Viral Penembak Misterius di Kota Bandung, Pelaku Mengendarai Motor

Video Viral Penembak Misterius di Kota Bandung, Pelaku Mengendarai Motor

Bandung
Polisi Gerebek Markas Judi Togel di Cirebon, Omzet Rp 30 Juta Per Hari

Polisi Gerebek Markas Judi Togel di Cirebon, Omzet Rp 30 Juta Per Hari

Bandung
Polisi Gerebek Markas Judi Togel di Cirebon, Omzet Rp 30 Juta Per Hari

Polisi Gerebek Markas Judi Togel di Cirebon, Omzet Rp 30 Juta Per Hari

Bandung
Kerugian Investasi Bodong yang Diotaki Oknum Wartawan Sukabumi Rp 5,6 Miliar

Kerugian Investasi Bodong yang Diotaki Oknum Wartawan Sukabumi Rp 5,6 Miliar

Bandung
Kasus DBD di Bandung Barat Meningkat, 12 Orang Meninggal Dunia

Kasus DBD di Bandung Barat Meningkat, 12 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Korban Penipuan Investasi di Tasikmalaya Satroni Rumah Pelaku, Rugi Rp 52 Miliar

Korban Penipuan Investasi di Tasikmalaya Satroni Rumah Pelaku, Rugi Rp 52 Miliar

Bandung
Hujan Deras di Garut, Longsor Timpa 4 Rumah, 3 Orang Tertimbun

Hujan Deras di Garut, Longsor Timpa 4 Rumah, 3 Orang Tertimbun

Bandung
Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Bandung
Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com