Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu di Sukabumi Tiba-tiba Melahirkan Tanpa Diketahui Sedang Hamil, Suami: Saya Kira Nyeri Haid

Kompas.com - 01/02/2023, 17:57 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - N (23), warga Desa Cibadak, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat (Jabar), melahirkan anak perempuan tanpa diketahui kehamilannya.

Para tetangga bahkan suaminya, Nasrullah (26), terkejut ketika mengetahui N tiba-tiba melahirkan pada Selasa (31/1/2023) pagi.

Kronologi kejadian

Nasrullah mengatakan, kejadian itu bermula ketika dia dan istrinya tak tidur hingga pukul 02.00 WIB usai menghadiri acara Maulid Nabi di kampungnya.

Memasuki waktu Subuh, dia menambahkan, istrinya mengeluh sakit pada bagian perut bawahnya.

Baca juga: Derita Wanita Riwayat Gangguan Jiwa di Grobogan, 2 Kali Hamil Diduga Ulah Bapak dan Adik Kandung yang Masih SMP

Awalnya, Nasrullah tak menyangka bahwa N akan melahirkan, dia mengira sakit yang dirasakan istrinya itu akibat nyeri haid.

"Bukan kaget lagi, saya sampai teriak-teriak. Awalnya saya juga percaya tidak percaya, dikira saya mau menstruasi, soalnya saya juga tidak tahu," kata Nasrullah, dikutip dari TribunJabar.id, Rabu (1/2/2023).

Tak lama berselang, Nasrullah mendengar suara tangis bayi. Saat itu, dia mengaku masih tak menyadari bahwa istrinya telah melahirkan.

Kelahiran itu baru diketahuinya usai sang Ibu menemukan bayi setelah mengecek dalam rok istrinya.

Baca juga: Seorang Wanita Melahirkan di Pos 3 Pendakian Gunung Slamet, Regu Penolong Diterjunkan

"Pas setengah lima dia merasakan nyeri, dikira saya mau haid, dielus-elus sama saya perutnya sebisa mungkin," ujar Nasrullah.

"Dia (N) posisinya seperti orang sujud, seperti menahan. Selang satu menit ada suara tangis bayi, saya kaget, saya awalnya tidak menyangka itu bayi, di situ saya kaget," imbuhnya.

Usai melahirkan seorang bayi, Nasrullah menceritakan, istrinya itu kemudian tak sadarkan diri selama dua jam, hingga akhirnya ditangani oleh bidan.

Kehamilan tak diketahui

Menurut penjelasan bidan, Nasrullah menyampaikan, N memang hamil sembilan bulan namun kehamilannya itu tidak besar sehingga tidak diketahui.

Baca juga: Curhat Penjual Burung Usai Rekening Diblokir Atas Permintaan KPK: Bulan Depan Istri Saya Melahirkan...

"Kata dokter memang (kehamilan N) ini sembilan bulan, cuma memang tidak besar. Sekarang alhamdulillah istri saya sehat, bayi juga sehat," ucap Nasrullah.

Dia mengaku, istrinya tak pernah bercerita perihal kehamilannya itu, karena istrinya kerap melamun dan berdiam diri di kamar bersama putra mereka yang kini berusia 11 bulan.

"Istri tidak memberi tahu, padahal tidak apa-apa bilang juga. Pas saya lihat, dipegang perutnya, memang agak keras seperti sedang hamil, namun tidak curiga hamil. Ibu dan saudaranya juga tidak ada yang tahu istri saya lagi hamil," papar Nasrullah.

"Dilihat-lihat sama saya posisinya sehari-hari, istri tidak kelihatan lagi hamil, tidak ada muntah-muntah juga seperti orang hamil," jelasnya.

Baca juga: Kisah Pilu ODGJ yang Hamil di Semarang, Ditinggal Suami dan Anak hingga 8 Kali Melahirkan

Meski begitu, Nasrullah mengaku tetap bersyukur karena istri serta anaknya selamat dalam proses persalinan tersebut.

"Minta doanya saja biar dimudahkan rezekinya," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul "Ibu di Sukabumi Melahirkan Tanpa Hamil, Suami Kaget, Dikira Nyeri Haid, Tiba-tiba Ada Bayi Cantik"

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

10 Tempat Bersejarah di Bandung dan Cerita Menarik di Baliknya

10 Tempat Bersejarah di Bandung dan Cerita Menarik di Baliknya

Bandung
Penjelasan Astronom BRIN soal Benda Misterius di Langit Bandung pada Rabu Sore

Penjelasan Astronom BRIN soal Benda Misterius di Langit Bandung pada Rabu Sore

Bandung
Usai Bongkar Muat, Truk Tangki Pertamina Kecelakaan di Tol Cipali, 1 Orang Tewas

Usai Bongkar Muat, Truk Tangki Pertamina Kecelakaan di Tol Cipali, 1 Orang Tewas

Bandung
Update Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Pedagang Harap Ada Bantuan

Update Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Pedagang Harap Ada Bantuan

Bandung
1 Siswi SD Korban Keracunan Jajanan Cimin di Bandung Barat Meninggal

1 Siswi SD Korban Keracunan Jajanan Cimin di Bandung Barat Meninggal

Bandung
Pedagang Selamatkan yang Tersisa dari Kebakaran Pasar Leuwiliang, Pakaian, Kosmetik, dan Sembako Gosong

Pedagang Selamatkan yang Tersisa dari Kebakaran Pasar Leuwiliang, Pakaian, Kosmetik, dan Sembako Gosong

Bandung
Puluhan Siswa SD di Bandung Barat Keracunan Jajanan Cimin

Puluhan Siswa SD di Bandung Barat Keracunan Jajanan Cimin

Bandung
Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Bandung
Instagram TMC Polrestabes Bandung Diretas, Unggah Foto Vendeta di 'Feed'

Instagram TMC Polrestabes Bandung Diretas, Unggah Foto Vendeta di "Feed"

Bandung
Duduk Perkara Polisi di Bandung Diduga Minta Uang ke Korban Begal, Berdalih Salah Paham

Duduk Perkara Polisi di Bandung Diduga Minta Uang ke Korban Begal, Berdalih Salah Paham

Bandung
Polisi Sebut Penyebab Pasar Leuwiliang Bogor Terbakar Masih Diselidiki

Polisi Sebut Penyebab Pasar Leuwiliang Bogor Terbakar Masih Diselidiki

Bandung
Update Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Ratusan Kios Hangus Terbakar

Update Kebakaran Pasar Leuwiliang Bogor, Ratusan Kios Hangus Terbakar

Bandung
Cerita di Balik Pembunuhan di Vila Pangalengan Bandung, Mayat Korban Disemprot Parfum

Cerita di Balik Pembunuhan di Vila Pangalengan Bandung, Mayat Korban Disemprot Parfum

Bandung
Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 28 September 2023: Cerah dan Berawan

Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 28 September 2023: Cerah dan Berawan

Bandung
Kebakaran Pasar Leuwiliang, Pemadaman Terkendala Sumber Air karena Kemarau, Sumur Kering

Kebakaran Pasar Leuwiliang, Pemadaman Terkendala Sumber Air karena Kemarau, Sumur Kering

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com