Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Bertemu Ridwan Kamil, Lucky Hakim Ungkapkan Permohonan Maaf

Kompas.com - 21/02/2023, 19:16 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

INDRAMAYU, KOMPAS.com - Lucky Hakim yang mengajukan pengunduran diri dari jabatan Wakil Bupati Indramayu Jawa Barat, telah bertemu dengan Ridwan Kamil.

Setelah pertemuan itu, Lucky mengungkapkan permohonan maafnya kepada masyarakat Indramayu.

Permohonan maaf itu disampaikan Lucky dalam sebuah video yang dikirimkan kepada Dadi Carmadi sebagai Ketua Lucky Hakim Center (LHC), di Kabupaten Indramayu.

Baca juga: Ridwan Kamil Janji Pertemukan Lucky Hakim dengan Bupati Indramayu

"Assalamuallaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, buat temen-temen LHC, saya mau meminta maaf atas absensi saya dalam beberapa hari ini dalam berkomunikasi, karena handphone saya sempat mati," kata Lucky Senin (20/2/2023).

Dalam video berdurasi 58 detik itu, Lucky Hakim menyampaikan kepada Dadi agar seluruh tim LHC tetap semangat untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Indramayu.

"Tapi tadi saya sudah komunikasi dengan Kang Dadi (Ketua LHC), Insya Allah LHC tetap semangat, tetap punya satu tujuan untuk masyarakat Indramayu khususnya menjadi lebih baik," tambah Lucky.

Dalam video tersebut, Lucky Hakim tampak mengenakan pakaian batik berwarna hitam yang juga digunakan saat bertemu dengan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. Lucky menyampaikan sedang menyelesaikan proses administrasi di Provinsi Jawa Barat dan juga Kemendagri.

Setelah pemberkasan dinyatakan selesai, Lucky berjanji akan menuju Indramayu untuk menemui LHC serta sejumlah tokoh dan juga masyarakat Indramayu.

Dia ingin menyampaikan permohonan maaf atas pengajuan pengunduran dirinya dari jabatan orang kedua di Kabupaten Indramayu.

"Salam hormat buat semuanya, salam hormat buat teman-teman, dan tentu saya akan door to door untuk meminta maaf kepada beberapa tokoh dan masyarakat secara umum terkait masalah ini," tutup Lucky.

Sebelum video ini dibuat, Ridwan Kamil melalui akun Instagramnya menyampaikan telah menemui Lucky Hakim di Jakarta, Senin (20/2/2023). Ridwan Kamil mengaku telah mendengar keterangan dari Lucky terkait pengajuan pengunduran dirinya.

Dalam unggahan video singkat itu, orang nomor satu di Jawa Barat menyampaikan, ia baru saja bertemu dengan Lucky Hakim. Dia telah mendengar informasi dan menyimak keterangan Lucky Hakim, dan akan berusaha mencari solusi.

"Ya, Assalamuallaikum Warahmatullahi Wabarakatuh warga Indonesia, warga Jawa Barat, warga Indramayu, saya baru bertemu dengan Kang Lucky Hakim membahas permasalahan yang terjadi disana (Indramayu), setelah mendengar dan menyimak dengan seksama, Insya Allah sebagai Gubernur pembina daerah, saya akan mencarikan solusi-solusinya yang mudah-mudahan solusi ini menjadi sebuah ending yang baik," kata Ridwan Kamil.

Kemudian, pria yang akrab disapa Kang Emil ini akan mengabarkan perkembangan lanjutan terkait proses Lucky Hakim. Dia meminta kepada seluruh warga Jawa Barat khususnya warga Indramayu, untuk memberikan yang terbaik untuk Jawa Barat.

"Gimana-gimananya nanti pasti diupdate lagi, dikabarin lagi, terima kasih, hatur nuhun, tetap doakan Indramayu dan Jawa Barat tetap juara," tutup Kang Emil.

Baca juga: Ridwan Kamil Bertemu Bupati Indramayu Malam Ini, Bahas Pengunduran Diri Lucky Hakim

Setelah bertemu Lucky Hakim, Emil mengaku juga akan meminta keterangan Bupati Indramayu Nina Agustina agar berimbang.

"Pihak Ibu Bupati @ninagustina1708 juga akan dimintai keterangan agar menjadi berimbang. Dan Semoga bisa berakhir dengan ending yang baik," kata Emil.

Emil pun berharap persoalan tersebut bisa menemukan solusinya agar masyarakat tak menjadi korban.

Lucky Hakim yang berada di samping Ridwan Kamil mengungkapkan terimakasih dan mengharapkan solusi dari polemik dan masalah yang ada saat ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Bandung
Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Bandung
Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bandung
Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Bandung
Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Bandung
Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bandung
BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

Bandung
Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bandung
4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

Bandung
Bentrok 2 Ormas di Bandung, 1 Orang Tewas

Bentrok 2 Ormas di Bandung, 1 Orang Tewas

Bandung
Alasan Pembunuh yang Cor Korban di KBB Pakai Cosplay Badut, Kelabui Polisi

Alasan Pembunuh yang Cor Korban di KBB Pakai Cosplay Badut, Kelabui Polisi

Bandung
Ada Tren 'Resign' Usai Lebaran, Disnaker Bandung Gelar 8 Job Fair

Ada Tren "Resign" Usai Lebaran, Disnaker Bandung Gelar 8 Job Fair

Bandung
Cerita Ratusan Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Tuntut Perusahaan Bayar Haknya yang 4 Tahun Menggantung

Cerita Ratusan Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Tuntut Perusahaan Bayar Haknya yang 4 Tahun Menggantung

Bandung
Sampel Kandungan 'Septic Tank' CSB Mall yang Tewaskan 4 Teknisi Diambil

Sampel Kandungan "Septic Tank" CSB Mall yang Tewaskan 4 Teknisi Diambil

Bandung
Jatuh Bangun Perempuan Asal Tasikmalaya Bangun Usaha Hijab yang Kini Diburu Konsumen

Jatuh Bangun Perempuan Asal Tasikmalaya Bangun Usaha Hijab yang Kini Diburu Konsumen

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com