Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumur Mengering dan Debit Sungai Surut, Warga Cianjur Terancam Krisis Air Bersih

Kompas.com - 14/08/2023, 08:00 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com - Kemarau panjang yang melanda wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat membuat warga semakin kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

Warga mengaku, hampir dua bulan ketersediaan air di sumur maupun sumber air lain terus berkurang bahkan beberapa di antaranya sudah kering.

Akibatnya, warga terpaksa memanfaatkan air sungai untuk memenuhi kebutuhan harian seperti mencuci pakaian, peralatan rumah tangga, bahkan mandi dan kakus.

"Sudah dua bulan ini bolak balik ke sungai karena air sumur di rumah sudah gak ada airnya,” kata Aan (57) saat ditemui Kompas.com di bantaran sungai Cikondang, Desa Cimanggu, Kecamatan Cibeber, Cianjur, Minggu (13/8/2023).

Baca juga: Kekeringan, Warga di Ngawi Terpaksa Gunakan Air Bengawan Solo yang Kadang Berwarna Hitam

Aan tidak sendiri, ada puluhan warga yang setiap pagi dan petang hari melaksanakan kegiatan MCK di bawah jembatan Cibolang tersebut.

“Airnya agak keruh, ya. Jadinya gak berani kalau buat mandi mah. Paling cuci pakaian saja, itu pun harus dibilas lagi di rumah,” sahut Ajeng (25), warga lain.

Ate (45), tokoh pemuda setempat menambahkan, sungai Cikondang kini dimanfaatkan warga untuk kegiatan MCK.

Hal ini akibat sumber air di rumah-rumah warga menyusut dampak kemarau panjang yang tengah terjadi saat ini.

"Kalau sebulan lagi begini (kekeringan), bisa makin parah ini, warga akan semakin kesusahan untuk dapat air,” ujar Ate.

Baca juga: Debit Air Irigasi Leuwikuya Turun, Ribuan Sawah di Kabupaten Bandung Terancam Kekeringan

Senada, Winata (50) mengemukakan, warga terancam krisis air bersih jika kemarau terus berlangsung hingga sebulan ke depan.

"Irigasi-irigasi juga mulai mengering karena debit sungai Cikondang nya kan surut,” kata warga DesaCisalak, CIbeber ini kepada Kompas.com, Minggu.

Sepengetahuannya, ada sembilan desa di wilayah Kecamatan Cibeber yang mengalami kekeringan, di antaranya Desa Cikondang, Cisalak, dan Cimanggu, Mayak.

Selain berdampak terhadap ketersediaan air bagi warga, surutnya debit sungai Cikondang juga berimbas pada lahan pertanian.

“Soalnya masih ada beberapa pesawahan yang belum panen yang tentunya butuh pasokan air yang cukup," ujar Winata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com