Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perampok di Sukabumi Babak Belur Dihajar Massa

Kompas.com - 06/11/2023, 22:27 WIB
Budiyanto ,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

 

SUKABUMI, KOMPAS.com - Seorang perampok berinisial HH (42) ditangkap dan diamuk warga usai beraksi di Jalan Raya Sukabumi-Bogor, Kampung Segog, Desa Batununggal, Cibadak, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (6/11/2023) sekitar pukul 16.00 WIB.

 

HH dan kedua temannya yang kini melarikan diri, mengambil tas berisi uang Rp 25 juta dari dalam ambulans yang sedang berhenti.

 

Baca juga: Viral, Video Kereta Batara Kresna Terkena Macet di Solo, Apa Penyebabnya?

 

Kepala Polsek Cibadak Kompol Ridwan Ishak menjelaskan, kejadian itu bermula saat korban yang merupakan pegawai Desa Balekambang, Kecamatan Nagrak, sedang mengisi ban ambulans yang ditumpanginya karena kempis. 

 

Ketiga pelaku datang menaiki mobil Daihatsu Xenia warna putih berpelat nomor B 2536 BRK, dan salah satunya mencoba mengambil tas tersebut.

 

Baca juga: Viral, Video Gerombolan Bermotor Pukuli Warga di SPBU Bandung, Polisi: Salah Paham

 

 

Korban yang melihat hal itu mencoba mempertahankan tasnya. Sempat terjadi tarik menarik antara korban dan pelaku. 

 

 

"Antara korban dengan pelaku sempat tarik menarik tas yang berisi uang. Namun, para pelaku berhasil merebut dan membawa kabur tas," ungkap Ridwan dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin malam.

 

Ketiga pelaku mencoba kabur, tapi mobil diadang sopir angkutan kota (angkot).

 

Para pelaku kemudian berusaha kabur keluar dari mobil. Namun, warga yang sudah berkumpul langsung mengejar para pelaku sambil meneriaki maling.

 

Satu pelaku berinisial HH berhasil ditangkap dan babak belur dihajar massa. Sementara dua pelaku lainnya melarikan diri.

 

HH sudah diamankan di Mapolsek Cibadak, begitu juga dengan uang Rp 25 juta yang sempat diambil.

 

"Sementara motifnya besar kemungkinan korban sudah dibuntuti oleh para pelaku," kata Ridwan.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Tewas Kecelakaan Bus Siswa SMK Depok di Ciater Subang Jadi 11 Orang

Korban Tewas Kecelakaan Bus Siswa SMK Depok di Ciater Subang Jadi 11 Orang

Bandung
6 Ambulans dari Bandung Barat Diterjunkan Bantu Evakuasi Kecelakaan Bus di Ciater Subang

6 Ambulans dari Bandung Barat Diterjunkan Bantu Evakuasi Kecelakaan Bus di Ciater Subang

Bandung
Kecelakaan di Subang, Bus Rombongan SMK Depok Tabrak Sejumlah Kendaraan

Kecelakaan di Subang, Bus Rombongan SMK Depok Tabrak Sejumlah Kendaraan

Bandung
Kecelakaan Bus di Ciater, RSUD Subang: 9 Orang Tewas, 20 Luka

Kecelakaan Bus di Ciater, RSUD Subang: 9 Orang Tewas, 20 Luka

Bandung
Korban Tewas Kecelakaan Bus Siswa SMK Depok di Subang Bertambah Jadi 9 Orang

Korban Tewas Kecelakaan Bus Siswa SMK Depok di Subang Bertambah Jadi 9 Orang

Bandung
Bus Kecelakaan di Subang Dinaiki Siswa SMK Lingga Kencana Depok, 4 Orang Tewas

Bus Kecelakaan di Subang Dinaiki Siswa SMK Lingga Kencana Depok, 4 Orang Tewas

Bandung
Kecelakaan Maut di Ciater Subang, 4 Orang Tewas di TKP

Kecelakaan Maut di Ciater Subang, 4 Orang Tewas di TKP

Bandung
Bus Pariwisata Kecelakaan di Subang, Sejumlah Korban Tergeletak di Jalan

Bus Pariwisata Kecelakaan di Subang, Sejumlah Korban Tergeletak di Jalan

Bandung
Kisah Tragis Vina Cirebon dan Kebrutalan Geng Motor Rekayasa Kematian

Kisah Tragis Vina Cirebon dan Kebrutalan Geng Motor Rekayasa Kematian

Bandung
2 Pembunuh Wanita dalam Karung di Cirebon Ditangkap, Korban Sempat Diperkosa

2 Pembunuh Wanita dalam Karung di Cirebon Ditangkap, Korban Sempat Diperkosa

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Partai Nasdem Tak Terima Pendaftaran Calon Walkot Bandung Selain Kader

Bandung
Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Omzet Batik Chanting Khas Lebak Kembali Normal, Rp 250 Juta Per Bulan

Bandung
Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Pencurian Saat Syukuran di Bandung, Pelaku Beraksi Saat Pura-pura ke Toilet

Bandung
Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Barusen Hills di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com