Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temui Ratusan Kader Demokrat, SBY: Sanggup Memenangkan Prabowo?

Kompas.com - 30/11/2023, 21:10 WIB
David Oliver Purba

Editor

Sumber

KOMPAS.com -  Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan, Demokrat akan berupaya memenangkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pemilihan Presiden 2024.

Hal itu disampaikan SBY saat memberi pengarahan dan pembekalan kepada ratusan calon anggota legislatif tingkat pusat, provinsi, serta kabupaten/kota dari Partai Demokrat, di Cirebon, Jawa Barat, Kamis (30/11/2023).

Baca juga: AHY Ungkap Pesan SBY ke Caleg di Pemilu 2024: Kerja All Out

"Sanggup memenangkan Pak Prabowo?" tanya SBY.

"Siap," balas ratusan caleg yang hadir.

Presiden dua periode (2004-2014) itu pun meminta para caleg untuk terus bertemu masyarakat, baik lewat media sosial maupun mendatangi langsung konstituen.

Baca juga: Sapa Warga Condet, AHY Sampaikan Salam dari SBY

 

SBY bahkan memerintahkan caleg berjumpa dengan warga setiap hari.

Terkait pemilihan presiden, SBY menilai, ketiga pasangan capres-cawapres saat ini merupakan tokoh bangsa.

Selain Prabowo-Gibran, ada juga pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, serta pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Para kandidat, lanjutnya, punya tujuan mulia memajukan Indonesia. Namun, Demokrat telah memutuskan mendukung Prabowo-Gibran maju dalam kontestasi pilpres.

"Pak Prabowo saya nilai, kita nilai, lebih cakap, lebih mampu, dan lebih siap menjadi Presiden Republik Indonesia lima tahun ke depan," ujarnya.

Untuk membaca artikel ini secara lengkap, silakan mengunjungi Kompas.id dengan mengklik judul: SBY ”Turun Gunung”, Demokrat Kembali Tegaskan Akan Menangkan Prabowo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com