Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rezeki "Nomplok" Pedagang Asongan Kala Anies Kampanye di Parung

Kompas.com - 22/01/2024, 14:46 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Kampanye akbar calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, digelar di GOR Parung, Desa Waru, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (22/1/2024) siang.

Sejak pagi, sekitar pukul 8, area GOR sudah banyak didatangi para pedagang air minum dan kopi keliling.

Pedagang asongan ini memang ketiban rezeki dan bakal meraih untung besar di balik adanya acara kampanye capres.

Baca juga: Ingatkan Warga Pilih Pemimpin yang Serius, Anies: Jangan yang Main-main

Hal itu salah satunya diakui Zabir (30), warga sekitar yang berdagang cilok goreng dan mengaku baru dua jam berdagang, sudah mendapat banyak pembeli.

Zabir mengaku ketumpahan rezeki nomplok sejak menjelang kampanye capres nomor urut 1 itu.

"Lumayan ya, baru aja datang sudah ada sekitar 40 tusuk yang laku," ujar Zabir saat diwawancarai di lokasi.

Biasanya, Zabir mendapat untung sebesar Rp 100.000. Namun, ketika berdagang saat kampanye sekarang ini, dia mendapat untung dua kali lipat.

"Ya nominal uangnya ditotal Rp 300.000," ucap Zabir.

Ia juga sambil berjualan menawarkan air mineral kepada peserta kampanye yang hadir.

Baca juga: Gibran Kerap Singgung Tom Lembong Saat Debat, Anies: Dulu Penulis Pidato Jokowi

Hal serupa dialami pedagang air mineral dan minuman es teh keliling bernama Wawan (45).

Pedagang asongan saat kampanye akbar calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan di GOR Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (22/1/2024).KOMPAS.com/AFDHALUL IKHSAN Pedagang asongan saat kampanye akbar calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan di GOR Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (22/1/2024).

Wawan mengaku mendapatkan untung lebih selama musim kampanye. Pria asal Tangerang ini mengaku sengaja datang untuk ikut kampanye sekaligus berjualan.

"Alhamdulillah ya, hanya beberapa menit sudah dapat Rp 100.000, kalau dibandingkan hari biasa, itu butuh sehari untuk dapat segitu," ujar dia.

Wawan mengatakan, ini bukan kali pertama dia berjualan air mineral dan es teh keliling.

Ia sudah sering datang ke kampanye Anies sembari menjual dagangannya. Ia pun mendapatkan kaus gratis.

"Saya biasanya di wilayah Tangerang, kemarin-kemarin sudah datang. Nah, sekarang sengaja datang ke Bogor (Parung)," kata Wawan, pria yang mengenakan kaus bergambar pasangan capres-cawapres nomor urut 1.

Saat berita ini ditayangkan, Anies Baswedan belum tiba di lokasi kampanye akbar di GOR Parung, Kabupaten Bogor. Namun, para pendukungnya sudah memadati ruangan sambil meneriakkan yel kemenangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Hindari Jalan Rusak di Parung Panjang Bogor, Truk Tabrak Pengendara Motor

Bandung
Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Kasus Demam Berdarah di Cimahi Meningkat, 6 Orang Meninggal Dunia

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com