Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kawah Gunung Galunggung di Tasikmalaya: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Kompas.com - 23/05/2024, 16:47 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Kawah Gunung Galunggung terletak di Desa Linggajati, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Kawah Gunung Galunggung merupakan salah satu obyek wisata berhawa sejuk dengan pemandangan hijau yang lapang.

Tempat wisata ini dapat digunakan untuk berlibur bersama keluarga maupun teman.

Kawah Gunung Galunggung

Daya Tarik Kawah Gunung Galunggung

Gunung galunggung merupakan gunung api yang berada di ketinggian 2.167 di atas permukaan laut (mdpl), sehingga udara sekitar sangat sejuk

Untuk mencapai bibir kawah, Anda harus menaiki tangga kuning sebanyak 620 anak tangga atau tangga biru sebanyak 510 anak tangga.

Jika tidak mau menaiki anak tangga, pengunjung dapat menyewa jasa ojek yang ditawarkan oleh masyarakat setempat.

Rasa lelah melewati anak tangga terbayar dengan pemandangan kawah dan sekitarnya yang indah.

Pengunjung akan merasakan kesejukan dan pemandangan alam hijau dari puncak gunung. Rasanya ingin berlama-lama berada di tempat yag sejuk tersebut.

Tempat ini juga dapat digunakan untuk menghilangkan penat setelah lelah dengan aktiivitas harian.

Baca juga: Asal-usul Tasikmalaya Sang Mutiara dari Priangan Timur, Letusan Gunung Galunggung

Air kawah yang berwarna hijau juga terlihat menarik. Bibir kawah biasa digunakan untuk camping bagi pengunjung yang menggemari kegiatan ini.

Kawah Gunung Galunggung terbentuk usai erupsi pada tahun 1982. Semakin hari, kawah tersebut semakin terisi air.

Harga Tiket Kawah Gunung Galunggung

Bagi pengunjung yang ingin menikmati kawah Gunung Galunggung akan dikenakan tiket masuk sebagai berikut:

  • HTM/orang : Rp 15.000
  • Parkir motor: Rp 2.000
  • Parkir mobil: Rp 5.000
  • Camping: Rp 25.000
  • Ojek tangga kuning: Rp 20.000
  • Ojek tangga biru: Rp 25.000
  • Downhill/Mtb: Rp 25.000
  • Hammock: Rp 10.000

Jam Buka Kawah Gunung Galunggung

Jam Buka Kawah Gunung Galunggung adalah 07.00-21.00 WIB untuk weekday dan 07.00-23.00 WIB untuk weekend.

Pengunjung dapat datang sesuai jam buka untuk menikmati wisata di tempat tersebut.

Rute Kawah Gunung Galunggung

Jarak tempuh Kawah Gunung Galunggung dari pusat Kabupaten Tasikmalaya sekitar 22 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 52 menit.

Perjalanan dapat melalui Jalan Pembangunan, Singaparna - Tasikmalaya, Jalan AH Nasution, Jalan Cipanas Galunggung, Jalan Gunung Galunggung, dan Jalan Ke Kawah.

Sumber:

Instagram @galunggung_official
Google Maps
travel.tribunnews.com

 

www.perhutani.co.id

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Disegel, 11 Tower Telekomunikasi Tidak Berizin di Garut

Disegel, 11 Tower Telekomunikasi Tidak Berizin di Garut

Bandung
Farhan: di Pilkada Kota Bandung Pasti Ada yang Jago, Kita Hadapi

Farhan: di Pilkada Kota Bandung Pasti Ada yang Jago, Kita Hadapi

Bandung
Usai Dioperasi, Pria di Indramayu yang Makan 70 Paku Kondisinya Stabil

Usai Dioperasi, Pria di Indramayu yang Makan 70 Paku Kondisinya Stabil

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Berawan

Bandung
Pengelola TSI Bogor Ungkap Kondisi Kuda Nil yang Diberi Makan Plastik Pengunjung

Pengelola TSI Bogor Ungkap Kondisi Kuda Nil yang Diberi Makan Plastik Pengunjung

Bandung
Mayat Pria Tergantung di Pinggir Tol Gunung Putri Bogor

Mayat Pria Tergantung di Pinggir Tol Gunung Putri Bogor

Bandung
Diduga Beri Kesaksian Palsu, Ketua RT Kasus Vina Dilaporkan ke Mabes Polri

Diduga Beri Kesaksian Palsu, Ketua RT Kasus Vina Dilaporkan ke Mabes Polri

Bandung
Dokter Temukan 70 Paku Besar di Perut Pria Indramayu, Dioperasi Selama 2 Jam

Dokter Temukan 70 Paku Besar di Perut Pria Indramayu, Dioperasi Selama 2 Jam

Bandung
Soal Ridwan Kamil ke Pilkada Jabar atau Jakarta, Airlangga: Kader Golkar Tidak Ada Matinya

Soal Ridwan Kamil ke Pilkada Jabar atau Jakarta, Airlangga: Kader Golkar Tidak Ada Matinya

Bandung
Polisi Tangkap 10 Pelaku Judi Sabung Ayam di Bogor

Polisi Tangkap 10 Pelaku Judi Sabung Ayam di Bogor

Bandung
Merasa Punya Gen Pemenang, PKS Targetkan Menang di Pilkada Jabar 2024

Merasa Punya Gen Pemenang, PKS Targetkan Menang di Pilkada Jabar 2024

Bandung
Rumah Ibu Waterboom di Bojonggede: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rumah Ibu Waterboom di Bojonggede: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Incar Susi Pudjiastuti untuk Pilkada Jabar, Ono Surono: Minggu Depan Beliau Datang

Incar Susi Pudjiastuti untuk Pilkada Jabar, Ono Surono: Minggu Depan Beliau Datang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 22 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 22 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Umuh Muchtar Sebut Suara Sebelum Azan di Masjid Agung Sumedang Rentan Dipolitisasi

Umuh Muchtar Sebut Suara Sebelum Azan di Masjid Agung Sumedang Rentan Dipolitisasi

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com