Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pj Gubernur Jabar Sindir Milenial dan Gen-Z Usia Produktif yang Hanya Gemar Rebahan

Kompas.com - 19/06/2024, 14:10 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar), Bey Machmudin menyindir generasi milenial dan Gen-Z berusia produktif yang hanya gemar rebahan, sedangkan orang tua atau kakek-neneknya masih bekerja keras untuk keluarga.

Pernyataan itu dilontarkan Bey saat menghadiri Peringatan Hari Lanjut Usia (Lansia) Nasional Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 di Gedung Sate, Kota Bandung, Jabar, Rabu (19/6/2024).

Acara yang dihadiri ratusan lansia itu mengangkat tema "Nu Anom Ruamawat, Nu Sepuh Harebat".

"Saya rasa, tadi sebanyak 600 orang bapak dan ibu ikut senam, tidak mustahil ada cucunya yang masih rebahan di rumah," kata Bey, Rabu (19/6/2024), dikutip dari TribunJabar.id.

Pada kesempatan itu, Bey memaparkan, menurut hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) 2022, 5,7 juta warga lansia di Indonesia masih menanggung beban hidup 11,1 juta generasi produktif, yakni milenial dan Gen-Z.

Baca juga: Misteri Wasiat Bustaman, Surat yang Baru Boleh Dibuka Tahun 2030 di Semarang

Dari data tersebut, Provinsi Jawa Barat menempati peringkat keempat sebagai daerah dengan jumlah pekerja lansia terbanyak tingkat nasional.

Sementara menurut catatan Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2021, jumlah lansia di Jabar mencapai 2.340.250 orang.

"Hampir 80 persen pekerja lansia ini bekerja di sektor informal, seperti buruh tani atau berjualan. Memang tugas kami, pemerintah, untuk memerhatikan mereka," ujar Bey.

Rawat dan hormati lansia

Bey meminta kepada generasi muda agar lebih bertanggung jawab dalam merawat dan menghormati para lansia.

Merawat, Bey menjelaskan, berarti memberikan kasih sayang, perhatian, dan bantuan kepada para lansia.

Baca juga: Wadon Wadas, Potret Perjuangan Perempuan Melawan Penambangan Batuan Andesit di Desa Wadas

Sedangkan menghormati, lanjutnya, artinya menghargai jasa, pengalaman, dan kebijaksanaan orang lansia.

"Seharusnya lansia mulai menikmati hidup mereka, tapi justru masih menjadi tulang punggung dalam kehidupan berkeluarga ini," ucap Bey.

Meski begitu, dia mengatakan, masih banyak juga milenial dan Gen-Z yang sudah dapat membantu perekonomian dan membahagiakan keluarganya yang telah lansia.

Menurutnya, generasi muda seperti itulah yang seharusnya diteladani oleh semua warga berusia produktif.

Jaminan kesejahteraan lansia Jabar

Bey menyampaikan, dia telah meminta Dinas Sosial untuk mengupayakan jaminan kesejahteraan lansia di Jabar.

Baca juga: Alasan Jemaah Aboge di Banyumas Baru Rayakan Idul Adha Hari Ini

Setidaknya, ucap Bey, semua lansia di Jawa Barat terlindungi BPJS Kesehatan dan bantuan sosial (Bansos).

"Jadi Intinya saya ingin, kalau pun mereka (lansia) bekerja, hanya supaya mereka ada kegiatan, tapi jangan sampai jadi tulang punggung keluarga," tutur Bey.

"Ini masih banyak yang jadi tulang punggung keluarga. Saya sangat prihatin, sedih juga," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Pantai Rembat di Indramayu: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Rekayasa Lalin Imbas Truk Pengangkut Kain 12 Ton Terguling di Tol Cipularang

Bandung
Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Dana Desa Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan di Bogor Hilang Dicuri, Kades Patungan

Bandung
Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Cerita Eddi Brokoli 10 Tahun Bujuk Orang Donor Darah, dari Tak Tidur hingga Degdegan Digerebek

Bandung
Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Dari Panggung Kampus ke Panggung Kota

Bandung
Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Diusung PAN di Pilkada Jabar, Bima Arya: Ini Masih Banyak Belum Pastinya

Bandung
Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Gara-gara Merokok di Kasur, Kakek Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Kelelahan, 2 Jemaah Haji Lansia asal Cianjur Meninggal

Bandung
Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Pembunuh Debt Collector di Sukabumi Divonis 15 Tahun Penjara

Bandung
Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Kaca Mobil Pembawa Dana Desa di Bogor Dijebol, Uang Rp 324 Juta untuk Aspal Jalan Raib

Bandung
Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Santap Nasi Boks Perpisahan Sekolah, 125 Orang di Bandung Barat Keracunan

Bandung
Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Mobil Patwal Polisi di Medan Rusak Parah Ditabrak Terios, Ban sampai Lepas

Bandung
Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Minum Alkohol 70 Persen Campur Minuman Berenergi, 3 Pemuda di Sukabumi Tewas

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com