Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampanyekan Antipelecehan Seksual di Kereta, PT KAI: Jangan Takut Lapor

Kompas.com - 29/06/2022, 15:37 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Reni Susanti

Tim Redaksi

 

CIREBON, KOMPAS.com – PT Kereta Api Daop 3 Cirebon Jawa Barat, bersama sejumlah Pramuka dan Penari Topeng Kelana Khas Cirebon, mengampanyekan antikekerasan dan pelecehan seksual di lingkungan dan dalam perjalanan kereta api.

Kolaborasi ini memperkuat perlawanan terhadap tindak asusila.

Kampanye itu dilakukan di dalam lingkungan Stasiun Kereta Api Kejaksan Kota Cirebon, Rabu (29/6/2022).

Secara bergantian, mereka menyampaikan orasi untuk mengecam tindak kekerasan dan pelecehan seksual. Peserta aksi juga membentangkan spanduk berisi pesan ajakan untuk memerangi tindak asusila.

Baca juga: Mahasiswa Unram Korban Kekerasan Seksual Melapor ke Polda NTB

Sejumlah peserta juga membagikan poster, pamflet, dan stiker kepada penumpang kereta api yang melintas di tengah aksi.

Mereka juga mengajak masyarakat berpartisipasi menyampaikan dukungannya dengan menandatangani petisi antikekerasan dan pelecehan seksual di transportasi publik.

Sebagian peserta membagikan suvenir berupa boneka, bunga, dan mug secara gratis.

Gifari, Pramuka Cabang Kota Cirebon, mengaku sangat prihatin terhadap kejadian kekerasan seksual yang kerap terjadi berulang kali.

Banyak warga yang menjadi korban kekerasan dan pelecehan seksual. Dirinya meminta semua pelaku ditindak dengan hukuman berat untuk menimbulkan efek jera terhadap banyak orang.

“Mari cegah kekerasan dan pelecehan seksual di mana pun berada. Salah satunya, kita harus berani melaporkan tindakan itu apabila melihat kejadian di depan mata,” kata Gifari kepada Kompas.com di lokasi.

Baca juga: Marak Kurir Jadi Sasaran Kekerasan, Mungkinkah Sistem COD Dihapuskan?

 

Gifari mendukung langkah PT KAI mengampanyekan antikekerasan seksual di lingkungan stasiun guna memberikan keamanan dan kenyamanan pada pelanggan.

Blacklist Seumur Hidup Pelaku Pelecehan Seksual

Suprapto, Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, mengungkapkan, kegiatan ini sebagai rangkaian dari peringatan Hari Keluarga Nasional.

PT KAI mengampanyekan antikekerasan dan pelecehan seksual untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penumpang.

Kampanye bersama-sama ini dilakukan mengingat bahwa perlawanan terhadap tindak asusila perlu dilakukan banyak pihak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Bandung
Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Polisi Buru Penembak Misterius di Bandung, Warga Dengar 4 Kali Tembakan

Bandung
Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Nostalgia Bandung Tempo Dulu, Bey Sambut Baik Braga Bebas Kendaraan

Bandung
Ronal Surapradja Daftar Jadi Calon Wali Kota Bandung ke PDI-P

Ronal Surapradja Daftar Jadi Calon Wali Kota Bandung ke PDI-P

Bandung
Gubernur Jabar Buka Gedung Pakuan untuk Umum, Ada 'Tour Guide' Gratis

Gubernur Jabar Buka Gedung Pakuan untuk Umum, Ada "Tour Guide" Gratis

Bandung
21.000 Warga Jabar Terserang DBD selama 2024, 177 Meninggal Dunia

21.000 Warga Jabar Terserang DBD selama 2024, 177 Meninggal Dunia

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Fakta di Balik Bencana Longsor di Garut, Dipicu Hujan Deras dan 3 Warga Tewas

Fakta di Balik Bencana Longsor di Garut, Dipicu Hujan Deras dan 3 Warga Tewas

Bandung
Longsor di Jalur antara Stasiun Cilame-Sasaksaat, 5 KA Terganggu

Longsor di Jalur antara Stasiun Cilame-Sasaksaat, 5 KA Terganggu

Bandung
Tim SAR Temukan Korban Terakhir Longsor di Garut, Operasi Ditutup

Tim SAR Temukan Korban Terakhir Longsor di Garut, Operasi Ditutup

Bandung
Perlu Waspada, Jentik Nyamuk Pun Ada di Wadah Air Dispenser

Perlu Waspada, Jentik Nyamuk Pun Ada di Wadah Air Dispenser

Bandung
2 Anak yang Tertimbun Longsor di Garut Ditemukan

2 Anak yang Tertimbun Longsor di Garut Ditemukan

Bandung
Ajak ASN Gunakan Angkutan Umum, Bey Machmudin Pergi Kerja Naik Bus

Ajak ASN Gunakan Angkutan Umum, Bey Machmudin Pergi Kerja Naik Bus

Bandung
Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dipaksa Oknum Polisi agar Tutup Mulut

Saksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Mengaku Dipaksa Oknum Polisi agar Tutup Mulut

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com