Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrakan 2 Sepeda Motor di Tajur Bogor, 1 Mahasiswa Tewas

Kompas.com - 13/08/2023, 16:44 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com- Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua pengendara sepeda motor terjadi di ruas Jalan Raya Tajur, Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/8/2023) sekitar 07.30 WIB.

Seorang pengendara tewas dalam kecelakaan tabrakan tersebut.

Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Bogor Kota Kompol Galih Apria mengatakan, korban adalah seorang mahasiswa berinisial DM (23) asal Kabupaten Ponorogo.

Baca juga: One Way Bikin Macet di Puncak Bogor, Siang Ini Motor Tak Bisa Bergerak di Jalan Ciawi

DM yang mengendarai sepeda motor Suzuki GSX bertabrakan dengan pengendara motor Honda Vario berinisial AW (25) warga Harjasari, Bogor Selatan, Kota Bogor.

"Pengendara motor Suzuki meninggal dunia di lokasi," ujar Galih melalui keterangan tertulisnya, Minggu.

Galih mengungkapkan, tabrakan antara dua sepeda motor itu bermula saat korban DM datang dari arah Sukasari menuju arah Ciawi melalui jalan raya tersebut.

Korban yang mengendarai sepeda motor Suzuki GSX dengan nomor polisi B4606TXO itu diduga melaju dengan kecepatan tinggi.

Baca juga: Kereta Gantung dan Jalan Tol Jadi Opsi Atasi Kemacetan Neraka Jalur Puncak

Sepeda motor tersebut kemudian menabrak bagian belakang pengendara motor lain berinisial AW (25) yang motor Honda Vario bernomor polisi F5523EJ.

"Diduga pengendara motor Suzuki GSX tidak hati-hati saat berkendara dan melaju dengan kecepatan tinggi serta tidak menjaga jarak aman sehingga tabrakan motor tak terhindarkan," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Gadis di Indramayu Berpenampilan Laki-laki agar Bisa Kerja Jadi Buruh Bangunan Demi Sang Adik

Kisah Gadis di Indramayu Berpenampilan Laki-laki agar Bisa Kerja Jadi Buruh Bangunan Demi Sang Adik

Bandung
Anaknya Dipenjara Seumur Hidup, Suratno Tetap Yakin Sudirman Bukan Pembunuh Vina

Anaknya Dipenjara Seumur Hidup, Suratno Tetap Yakin Sudirman Bukan Pembunuh Vina

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Buru Penganiaya Perias Pengantin di Sukabumi, Polisi Sebar Identitas dan Foto Pelaku

Buru Penganiaya Perias Pengantin di Sukabumi, Polisi Sebar Identitas dan Foto Pelaku

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Bandung
Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Bandung
Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com