Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cak Imin Khotbah Jumat di Masjid Pemkab Bandung, Bahas Toleransi dan Persatuan

Kompas.com - 15/09/2023, 14:16 WIB
M. Elgana Mubarokah,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Bakal calon wakil presiden (Bacawapres) Muhaimin Iskandar atau karib disapa Cak Imin, mengisi khotbah shalat Jumat di Masjid Al-Fathu yang berada di Kompleks Pemerintah Kabupaten Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (15/9/2023).

Dalam tausiahnya, Cak Imin menekankan pengaplikasian dalam tolong menolong. Ia menyebut konteks saling menolong sebisa mungkin dituangkan dalam kontekstual, bukan hanya tekstual.

Baca juga: Akan Hadiri Rapat Majelis Syura, Cak Imin: Moga-moga PKS Terima Saya

Menurutnya, tolong menolong yang bisa dituangkan dalam kontekstual akan mampu menyelesaikan krisis dalam kehidupan masyarakat yang heterogen seperti Indonesia.

Baca juga: Survei SMRC: Anies-Cak Imin Mayoritas Didukung Pemilih Nasdem dan PKS

Ia mencontohkan, masyarakat Madinah pada masa kepemimpinan Nabi Muhammad.

Saat itu, kata dia, masyarakat Madinah cenderung heterogen.

"Madinah  yang di dalamnya heterogen bukan hanya islam, di dalamnya ada kaum Yahudi, kaum Majusi, yang kita sebut kaum musyrikin. Tapi ada satu wilayah Madinah hidup dalam damai dalam satu kewilayahan diikat dengan perjanjian Madinah, di bawah kepemimpinan Nabi Muhammad," kata Cak Imin saat memberi tausiah, Jumat.

Bacawapres dari koalisi Perubahan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengisi tausiah Jumat di Masjid Al-Fathu Komplek Pemkab Soreang Kabupaten Bandung, Jumat (15/9/2023).KOMPAS.COM/M. Elgana Mubarokah Bacawapres dari koalisi Perubahan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengisi tausiah Jumat di Masjid Al-Fathu Komplek Pemkab Soreang Kabupaten Bandung, Jumat (15/9/2023).

Kala itu Nabi Muhammad memperlihatkan bagaimana hidup bersama dalam sebuah perbedaan.

"Bukan hanya muslim, tapi seluruh masyarakat madinah. Jangan menghalangi satu keyakinan untuk saling menolong. Perbedaan jangan jadi penghalang bahu membahu tolong menolong, menuntut toleransi menjadikan persaudaraan yang mulia. Tolong menolonglah di dalam kebaikan dan takwa dan jangan tolong menolong dalam dosa," ujarnya.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga mengungkapkan, tolong menolong dalam konteks kesatuan Indonesia sudah diajarkan sejak lama.

Para ajengan, kyai, dan habib sudah mengajarkan dalam Bab ukhuwah Islamiyah, ukhuwah Watoniah, dan ukhuwah Insaniah.

Cak Imin menjelaskan, Ukhuwah Islamiah menggambarkan persaudaraan sesama muslim. Baginya, perbedaan madzhab, fikih, merupakan sesuatu yang wajar.

"Perbedaan itu jangan jadi penghalang untuk saling bahu membahu, tolong menolong dalam bingkai persaudaraan," ujarnya.

Sedangkan ukhuwah watoniah, kata Cak Imin, lebih menekankan pada toleransi serta tolong menolong dalam satu golongan dan suku.

Untuk diketahui, bacawapres dari bakal calon presiden (Cawapres) Anies Baswedan itu dijadwalkan akan mengisi materi dalam kegiatan Halaqah Ajengan dan Habib di Hotel Sun Shine, Soreang, Kabupaten Bandung.

Cak Imin datang ke lokasi tersebut pukul 10.00 WIB. Namun, dia tak langsung memberi materi. Cak Imin lebih dulu mengisi tausiah di Masjid Al-Fathu, Soreang.

Cak Imin baru akan mengisi materi untuk para Kader PKB tersebut pada pukul 13.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Bandung
Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Bandung
Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Bandung
Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Bandung
Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Selesai Jalani Hukuman, WN China Terlibat Kasus Narkoba Dideportasi

Bandung
Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Kades Se-Jawa Barat Doakan Dedi Mulyadi Jadi Gubernur Jabar

Bandung
Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Jabatannya Dipertaruhkan, Kadisdik Jabar Jamin PPDB 2024 Bebas Kecurangan

Bandung
Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Jelang Pilkada Sumedang 2024, Politisi PPP-PDI-P Saling Lempar Pujian

Bandung
Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Serang Petugas SPBU dengan Sajam, Anggota Geng di Bogor Ditangkap

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com