Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Bayi 1 Tahun di Bandung Barat Tewas Terjebak Kebakaran

Kompas.com - 22/10/2023, 18:10 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Kebakaran rumah di Kampung Cihurang, Desa Bunijaya, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, menelan korban jiwa seorang bayi satu tahun, Minggu (22/10/2023).

Orangtua korban pun histeris menemukan buah hatinya telah meninggal dengan kondisi mengenaskan.

"Bayinya itu kejebak enggak sempat diselamatin karena apinya besar banget. Barulah setelah api padam korban dievakuasi," papar Nurdin Miharjoa (27), tetangga korban.

Baca juga: Cerita Relawan Berjuang Padamkan Kebakaran Gunung Lawu

Saat kebakaran terjadi, kata Nurdin, warga sudah berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Namun api cepat membesar dan melalap rumah semi permanen tersebut.

"Apinya cepat membesar terutama api di kamar anak yang lagi tidur. Warga sekitar langsung membantu memadamkan api dengan ember, baskom, dan alat seadanya," kata Nurdin.

Baca juga: Bayi 1 Tahun di Bandung Barat Tewas dalam Kebakaran, Api Diduga Berasal dari Nyala Lilin

Berawal dari pemadaman listrik

Menurut Nurdin, peristiwa mengenaskan itu berawal saat ada pemadaman listrik di kampung pada pukul 04.30 Wib. Lalu orangtua menyalakan lilin agar korban tidak terbangun.

Setelah itu orangtua korban dan penghuni rumah lainnya pergi keluar rumah. Beberapa saat kemudian, api dari lilin diduga menyambar bahan mudah terbakar. 

"Sebelum ada kebakaran, ada pemadaman listrik dari jam 4.30 WIB. Salah seorang penghuni rumah inisiatif menyalakan lilin karena anaknya enggak bisa tidur dalam keadaan gelap," ungkap Nurdin.

Sementara itu, orangtua korban dan penghuni lainnya tak bisa berbuat apa-apa karena api cepat membesar. 

"Kebetulan hanya korban yang ada di dalam rumahnya, sedang tertidur makanya terjebak di kamar. Kalau anggota keluarga yang lainnya selamat karena ada di luar rumah," papar Wahyu Agus, Komandan Regu Pemadam Kebakaran KBB Pos Wilayah Cililin.

(Penulis: Bagus Puji Panuntun | Editor: Pythag Kurniati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

2 Pengamen Ditemukan Tewas di Perkebunan Teh Malabar Bandung

Bandung
Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Pabrik Narkoba Berkedok Bengkel di Perkampungan Bogor, Polisi Temukan 1,2 Juta Pil PCC

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Pabrik Narkoba di Bogor Digerebek Polisi, Pak RT Kaget: Dia Izinnya Buka Bengkel

Bandung
Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Tanah Longsor Terjang Komplek Pesantren di Sukabumi, Penjaga Keamanan Tewas

Bandung
Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Terjadi Lagi, Truk Tambang Tabrak Warung di Parung Panjang Bogor

Bandung
Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Jalani Tradisi Seba, 1.500 Warga Baduy Datang ke Pemkab Lebak

Bandung
Memburu 3 Pembunuh Vina

Memburu 3 Pembunuh Vina

Bandung
Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Angkot Rombongan Pelajar SMPN 4 Cimahi Kecelakaan di Kota Bandung, 3 Siswa Terluka

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Kondisi Bocah yang Depresi Ponselnya Dijual Sang Ibu, Rutin Minum Obat dan Dibelikan HP Baru

Bandung
Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Menangis, Ayah Pacar Vina: Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Bandung
Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Ayah Pacar Vina Muncul Beri Penjelasan, Sebut 8 Tahun Berusaha Tangkap Para Pembunuh

Bandung
Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bencana Tanah Longsor di Bandung Barat Butuh Percepatan Penanganan

Bandung
Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Nasdem dan Gerindra Sepakat Berkoalisi Dukung Petahana di Pilkada Karawang 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com