Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Kota Bandung Temukan Ratusan Lembar Surat Suara Rusak

Kompas.com - 11/01/2024, 10:30 WIB
Faqih Rohman Syafei,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung, Jawa Barat menemukan ratusan lembar surat suara yang rusak saat sortir lipat surat suara Pemilu 2024.

Kegiatan ini dipusatkan di gudang logistik di Jalan Ibrahim Adjie nomor 441, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung.

Ketua KPU Kota Bandung, Wenti Frihadianti mengatakan, berdasarkan laporan selama dua hari proses sortir lipat pada 8-9 Januari 2024 ditemukan 330 lembar surat suara yang rusak.

"Surat suara yang dilipat baik 941.274 lembar, dan yang ditemukan rusak 330 lembar," ujar Wenti saat dihubungi, Kamis (11/1/2024) pagi.

Baca juga: Bawaslu Lombok Tengah Temukan 6.327 Surat Suara Rusak

Selain rusak, ada sebanyak 330 lembar surat suara Pemilu 2024 yang kurang. Kekurangan ini pun akan dilaporkan pihaknya ke KPU Jabar. "Kami akan melaporkan yang rusak juga dan kurang," tambah Wenti.

Wenti menyebutkan, seribuan petugas dari berbagai kecamatan dilibatkan dalam kegiatan ini. Hal ini untuk mempercepat proses sortir dan lipat agar bisa selesai tepat waktu.

"Petugas yang dilibatkan sebanyak 1.072 orang berasal dari seluruh kecamatan di Kota Bandung," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com