Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Deni Hampir Jadi Korban Kecelakaan Truk di Bandung Barat

Kompas.com - 26/01/2024, 15:56 WIB
Faqih Rohman Syafei,
Reni Susanti

Tim Redaksi


BANDUNG, KOMPAS.com - Deni Rama Sopian (30), warga Kampung Cinagrog, Desa Citalem, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung, hampir menjadi korban kecelakaan truk maut di Jalan Raya Saguling, Kecamatan Saguling, Jumat (26/1/2024) dini hari.

Namun nasib baik masih berpihak kepada dirinya, setelah menolak ajakan dari guru ngajinya untuk mengikuti kegiatan haul di Pesantren Al Musri, Kabupaten Cianjur.

Penolakan Deni bukan tanpa sebab, namun ada urusan pekerjaan yang harus diselesaikannya.

Baca juga: Kondisi Korban Kecelakaan Truk di KBB, RSHS: Sebagian Besar Trauma Kepala

"Ngajak ayo ikut, saya kan baru pulang kerja ah mau kerja lagi nanti malem," ujarnya saat ditemui di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jumat (26/1/2024).

Guru Madrasah Tsanawiyah (MTs) itu menyebut, kegiatan menghadiri haul di pesantren Al Musri rutin dilakukan warga kampungnya setiap tahun.

Namun nahas, pada Jumat dini hari truk yang mengangkut rombongan para peziarah tersebut mengalami kecelakaan akibat rem blong.

Baca juga: Truk Berpenumpang 30 Peziarah Kecelakaan di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

"Korban meninggal dunia lima orang, termasuk guru ngaji yang mengajak saya. Terus 12 dibawa ke sini (RSHS) semuanya kerabat saya," kata Deni.

Deni mengaku kaget mengetahui truk yang mengangkut rombongan peziarah mengalami kecelakaan.

Kabar itu diketahuinya dari status WhatsApp salah satu korban yang selamat. Kabar itu pun kemudian disampaikan ke pihak keluarga lainnya.

"Awalnya saya tahu kejadian ini dari status WA korban," katanya.

Deni menyebut, saat ini kerabatnya sedang ditangani pihak RSHS Bandung. Selain itu, ada juga beberapa korban dirawat di RS Kawaluyaan Cililin, Bandung Barat.

"Semua ini (pasien dirujuk ke RSHS Bandung) kerabat saya. Ini satu kampung," tambahnya.

Menurut Deni, Jalan Raya Saguling merupakan daerah rawan kecelakaan lalu lintas.

"Kan pulangnya ini subuh jadi pas turunan mungkin remnya blong, sopir sadar ini rem blong, oleng menghindar motor terbalik, pas oleng ini ada yang keluar dari mobil itu nah kemudian terbalik," kata Deni.

Dia pun berdoa, kerabatnya bisa segera pulih setelah menjalani perawatan di RSHS Bandung.

"Semoga bisa kembali pulih dan kembali beraktivitas seperti hari biasanya," pungkas Deni

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang PPDB 2024, Kadisdik Jabar Dilantik Jadi Pj Bupati Cirebon

Jelang PPDB 2024, Kadisdik Jabar Dilantik Jadi Pj Bupati Cirebon

Bandung
Berkas Dukungan Dikembalikan, Aceng Fikri Ajukan Sengketa Proses Pilkada

Berkas Dukungan Dikembalikan, Aceng Fikri Ajukan Sengketa Proses Pilkada

Bandung
Cerita Jaksa Pergoki Pengunjung PN Bandung Bawa 22 Paket Sabu dan 25 Pil Heximer

Cerita Jaksa Pergoki Pengunjung PN Bandung Bawa 22 Paket Sabu dan 25 Pil Heximer

Bandung
Usai Bunuh Ibu, Pria di Sukabumi Tidur Sambil Pakai Kaus Penuh Bercak Darah

Usai Bunuh Ibu, Pria di Sukabumi Tidur Sambil Pakai Kaus Penuh Bercak Darah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Sopir Diduga Tak Mau Berhenti

Siswi SMA Terseret Angkot di Bandung, Sopir Diduga Tak Mau Berhenti

Bandung
Pria Ini Datang ke Pengadilan Bandung Sambil Bawa 22 Paket Sabu, Ngakunya Rokok

Pria Ini Datang ke Pengadilan Bandung Sambil Bawa 22 Paket Sabu, Ngakunya Rokok

Bandung
Bukti Dukungan Kurang, 2 Mantan Bupati Garut Gagal Maju Pilkada 2024

Bukti Dukungan Kurang, 2 Mantan Bupati Garut Gagal Maju Pilkada 2024

Bandung
Siswi SMA Diduga Otaki Perampokan di Bogor, Uang Curian Dibelikan Ponsel

Siswi SMA Diduga Otaki Perampokan di Bogor, Uang Curian Dibelikan Ponsel

Bandung
Jumlah Perceraian di Indonesia Tahun 2023 Capai 463.654 Kasus

Jumlah Perceraian di Indonesia Tahun 2023 Capai 463.654 Kasus

Bandung
Aksi 3 Siswi SMA Rampok Rumah di Bogor, Gasak Uang Rp 13,8 Juta

Aksi 3 Siswi SMA Rampok Rumah di Bogor, Gasak Uang Rp 13,8 Juta

Bandung
Polda Jabar Bantah Pelaku Kasus Vina Cirebon adalah Anak Polisi

Polda Jabar Bantah Pelaku Kasus Vina Cirebon adalah Anak Polisi

Bandung
Sopir Bus Putera Fajar Jadi Tersangka Kasus Kecelakaan di Subang, Siapa Lagi yang Harus Bertanggung Jawab?

Sopir Bus Putera Fajar Jadi Tersangka Kasus Kecelakaan di Subang, Siapa Lagi yang Harus Bertanggung Jawab?

Bandung
Keluarga Vina Menanti Polisi Segera Tangkap 3 Pembunuh yang Masih Buron

Keluarga Vina Menanti Polisi Segera Tangkap 3 Pembunuh yang Masih Buron

Bandung
Longsor di Bandung Barat, Bey Tunggu Status Tanggap Darurat dari Bupati

Longsor di Bandung Barat, Bey Tunggu Status Tanggap Darurat dari Bupati

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com