Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Mulai Terlihat di GT Cileunyi Bandung, Lalu Lintas Ramai Lancar

Kompas.com - 04/04/2024, 23:36 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Para pemudik yang melintas gerbang Tol Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mulai terlihat. Kendaraan roda empat dengan plat luar kota lengkap dengan barang bawaan sudah mulai berdatangan.

Meski kendaraan pemudik sudah terlihat, situasi arus lalu lintas di Exit Tol Cileunyi masih ramai lancar. Belum terlihat antrean panjang di gardu tol.

Kepadatan justru terlihat di jalur arteri Cibiru menuju Cileunyi, begitupun sebaliknya. Hal ini disebabkan meningkatnya aktivitas masyarakat dan pemudik yang menggunakan motor. 

Baca juga: Gelombang Pemudik Sumatera Menyeberang ke Jawa Mulai Meningkat

Supervisor Exit Tol Cileunyi, Agung Ginanjar membenarkan gelombang peningkatan pemudik mulai terlihat. 

Pada H-8 atau Selasa (2/4/2024) total jumlah kendaraan yang melintasi exit Tol Cileunyi tercatat 28.309. Kemudian, pada H-7 atau Rabu (3/4/2024), kendaraan yang melintas sebanyak 29.392.

"Kalau untuk hari ini dari dari jam 00.00 sampai pukul 17.00 WIB itu totalnya 21.498 kendaraan," katanya saat ditemui di Exit Tol Cileunyi, Kamis (4/4/2024).

Baca juga: Kapolri Minta Anggotanya Tekan Angka Kecelakaan Arus Mudik di Jatim

Agung menambahkan, lonjakan kendaraan di Tol Cileunyi pada hari ini terjadi pada pukul 09.00-14.00 WIB.

"Tadi jam pagi jam 9 itu 1.467 kendaraan dan naik hampir 400 pada jam 2 siang tadi itu 1.839 kendaraan," ungkap dia.

Saat ini exit Tol Cileunyi menyiapkan 11 gardu tol utama. Selain itu, gardu tambahan disiapkan jika terjadi kepadatan.

"Sementara dibuka 11 gardu tol, kalau padat ada beberapa gardu tambahan," tutur dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Bandung
Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Bandung
Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Kantor dan Rumah Sekda Karawang Digeledah Terkait Korupsi, 2 Dus Berkas Disita

Bandung
Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Heboh Pungli, Dishub dan Satpol PP Bandung Kaji Aturan Jukir Liar

Bandung
Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi 'Tukar Guling' Aset

Kejati Jabar Geledah Kantor Pemkab Karawang Terkait Dugaan Korupsi "Tukar Guling" Aset

Bandung
Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Flyover Ciroyom Diprotes Warga, Satlantas Polrestabes Bandung Bersuara

Bandung
Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Tipikor Tukar Menukar Lahan, Jaksa Geledah Kantor Pemkab Karawang

Bandung
Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Suasana Haru Iringi Pemakaman Farid Ahmad di Bandung Barat

Bandung
Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Mobil Ngebut Tabrak Gerobak Kupat Tahu di Bandung, Terguling Saat Mau Kabur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Punya Suara Tinggi, PKS Tak Akan Negosiasi Posisi Wali Kota di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Partai Demokrat Siapkan 3 Nama Pendamping Dadang Supriatna di Pilkada 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com