Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Skema Arus Lalu Lintas Saat Nobar Persib vs Madura United di Bandung

Kompas.com - 31/05/2024, 16:52 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Satuan lalu lintas (Satlantas) Polresta Bandung menerapkan rekayasa lalu lintas di wilayah Soreang, tepatnya di depan perempatan Kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung.

Di lokasi tersebut bakal dijadikan lokasi nonton bersama (Nobar) laga final leg 2 championship series Liga 1 antara Persib Bandung vs Madura United.

Gelaran nobar, dilaksanakan lantaran adanya pendukung Persib Bandung atau yang akrab disebut Bobotoh dilarang untuk datang ke Stadion Bangkalan, Madura.

Baca juga: Jelang Leg Kedua Final Championship Series, Pedagang Jersey Persib Ketiban Rezeki

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polresta Bandung Kompol Galih Apria mengatakan rekayasa lalu lintas bakal diberlakukan sejak pukul 16.00 WIB hingga usai pertandingan.

Nantinya, kendaraan yang mengarah ke kantor Pemkab akan dialihkan ke beberapa titik.

"Itu dilakukan guna mengantisipasi kepadatan. Kemudian bisa terciptanya kelancaran lalin saat pertandingan berlangsung," ujar Galih ditemui di Soreang, Jumat (31/5/2024).

Baca juga: Hampir Semua Kampung di Tasikmalaya Gelar Nobar Final Persib

Galih menjelaskan, penutupan akan diberlakukan di perempatan Gading Cincin. Kendaraan yang datang dari arah Tol Soreang atau dari Katapang tujuan Pemkab akan dialihkan ke Jalan Raya Gading Tutuka.

Kemudian, kendaraan dari arah Gading Tutuka akan dialihkan ke Jalan Abru Gading Tutuka menuju Jalan Terusan Soreang.

Selanjutnya di simpang Al-Fathu juga akan dilakukan penutupan. Bagi kendaraan dari arah Cipatik dan Alun-Alun Soreang dialihkan ke Simpang tiga Tol Soreang menuju Jalan Raya Gading Tutuka.

Sementara di simpang arah Desa Soreang dilakukan pengalihan arus. Kendaraan dari arah Soreang atau Jalan Baru Sadu dialihkan ke Jalan Raya Soreang hingga Banjaran menuju Jalan Raya Gading Tutuka.

"Untuk kendaraan dari arah Banjaran diluruskan ke Tugu Soreang hingga Pasar," ucapnya.

Galih mengimbau masyarakat yang akan melintas di wilayah yang masuk skema rekayasa lalu lintas, agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas dan tetap memperhatikan keselamatan dalam berkendara.

Dia meminta masyarakat untuk tetap bersabar bagi yang melintas ke wilayah Soreang.

"Juga diimbau untuk mengendarai dalam kondisi baik. Tidak mengkonsumsi miras yang bisa membahayakan diri sendiri dan pengendara lain. Sekalipun nanti ada kepadatan lajur di Soreang. Kami imbau mohon bersabar, kami pastikan personel lalu lintas berada di setiap simpang jalur untuk memperlancar jalan," pungkas dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Bandung
Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Bandung
Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Bandung
Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Bandung
DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

Bandung
Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Bandung
Kambing 'Terbang' ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Kambing "Terbang" ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Bandung
Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Bandung
2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

Bandung
Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau 'OTW' Jakarta?

Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau "OTW" Jakarta?

Bandung
Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Detik-detik Sapi Kurban Terperosok dan Terjepit di Selokan Cirebon

Detik-detik Sapi Kurban Terperosok dan Terjepit di Selokan Cirebon

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com