Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Terapkan Ganjil Genap di Gerbang Tol, Polisi Juga Tutup 3 Jalan di Bandung

Kompas.com - 11/02/2022, 17:34 WIB
Agie Permadi,
Khairina

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Petugas tak hanya menerapkan ganjil genap di 5 tol Kota Bandung tapi juga menutup 3 jalan di Kota Bandung.

Ketiga jalan ini yakni Jalan Lengkong Kecil, Jalan Dipatiukur, dan Jalan Asia Afrika (Jl. Tamblong AA sd alun-alun Bandung).

Penutupan tiga jalan ini diberlakukan pada Sabtu dan Minggu mulai dari pukul 18.00 WIB hingga 24.00 WIB.

"Ada tiga titik penutupan jalan dengan pola waktu, ada di Dipatiukur, Asia Afrika dan Lengkong Kecil untuk mendukung inmedagri dan perwali Bandung," ucap Kepala Satuan Lalu Lintas Polrestabes Bandung Ajun Komisaris Besar Polisi Ariek Indra Sentanu di Tol Pasteur, Kota Bandung, Jumat (11/2/2022).

Baca juga: Dua Jam Ganjil Genap di Tol Pasteur Bandung, Polisi Putar Balik 253 Kendaraan

Kepala Bidang Pengendalian dan Ketertiban Tranportasi Dinas Perhubungan Kota Bandung Asep Kuswara menambahkan penutupan di tiga jalan di Kota Bandung ini dilakukan pada Sabtu (12/2/2022).

Dijelaskam untuk penutupan Jalan Lengkong Kecil mulai dari Lengkong Besar sampai Kaca-kaca, Penutupan Jalan Dipatiukur, mulai dari Rabbani sampai Teuku Umar, dan Jalan Asia Afrika mulai dari Jalan Tamblong AA sampai dengan Alun-alun Bandung.

Penutupan jalan ini dilakukan untuk mengendalikan penyebaran virus Covid-19 di Kota Bandung.

PPKM Level 3

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 11 kota dan kabupaten di Jawa Barat kembali menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

Hal tersebut sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmedagri) nomor 9 tahun 2022 yang mulai diberlakukan pada 8 Februari 2022.

Dengan adanya Inmendagri tersebut, maka akan ada pembatasan-pembatasan kegiatan masyarakat sesuai dengan jumlah yang sesuai dengan intruksi tersebut.

Petugas akan melakukan pegawasan-pengawasan lokasi seperti area publik dan lokasi lainnya.

Nantinya, tindakan kegiatan masyarakat ini adakan dilakukan secara persuasif dan edukatif.

Baca juga: 5 Pintu Masuk Tol ke Bandung Akan Ditutup, Ini Kata Ridwan Kamil

 

Namun, apabila ada hal-hal yang cukup mendesak dan perlu diambil, akan dilakukan langkah tegas, otomatis dengan melalui proses hukum.

Pihak kepolisian berharap adanya kerja sama masyarakat dalam mendukung PPKM level 3 di beberapa Kabupaten di Jawa Barat ini.

"Untuk operasional lapangannya akan ada beberapa langkah- langkah operasional seperti lalu lintas, seperti pembatasan ganjil genap, kemudian ada rangkaian buka tutup jalan di beberapa penggal jalan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Ibrahim Tompo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Bandung
7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

Bandung
6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

Bandung
Uji Coba 'Contraflow' Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Uji Coba "Contraflow" Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Bandung
Skema Ganjil Genap, 'One Way' dan 'Contraflow' Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Skema Ganjil Genap, "One Way" dan "Contraflow" Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com