BANDUNG, KOMPAS.com - Banjir yang sempat melanda Kampung Muara, Kelurahan Andir, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung kini berangsur surut.
Pantauan Kompas.com beberapa titik sepanjang Jalan Andir-Katapang sudah bisa dilalui kendaraan, baik roda dua atau empat.
Genangan air masih terlihat tepat di dekat jembatan perbatasan antara Kampung Muara dan Kampung Jambatan.
Baca juga: Banjir di Kabupaten Bandung, Warga Keluhkan Sampah Menumpuk di Aliran Sungai Cisangkuy
Sejak pagi pukul 07.00 WIB, warga yang rumahnya terendam oleh luapan Sungai Cisangkuy terlihat mulai membersihkan material lumpur dan tanah yang terbawa oleh aliran sungai.
Beberapa ada yang membersihkan lantai, tembok serta kaca rumah, terlihat juga di pagar rumah, warga sekitar menjemur barang-barang yang terendam oleh banjir.
Aji Setia (43), warga Kampung Muara mengatakan, banjir cepat surut lantaran dibantu mobil pompa air yang sudah siaga sejak kemarin (15/3/2022).
Baca juga: Sungai Citarum Meluap, 2.000 KK Terdampak Banjir di Baleendah Bandung
"Kemarin udah siap mobil pompa air, ada 3 mobil, kebantu lah, itu di sedot sampai subuh tadi dari kemarin pagi," kata Aji ditemui, Selasa (16/3/2022).
Aji mengatakan, banjir cepat surut jika aliran sungai Cisangkuy berangsur turun.
"Tanpa truk penyedot itu biasanya seharian itu kalau enggak ketimpa lagi hujan, kalau ada hujan lagi apalagi gede ya lama lagi, sama tergantung sungai juga kalau surut ya di sini juga surut," katanya.
Meski sudah di bangun kolam retensi, Aji mengaku tetap saja Kampung Muara kerap terkena banjir, dibandingkan dengan kampung lain.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.