Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Kepadatan Mudik Lebaran, Polisi Siapkan Pengalihan Arus Lalu Lintas di 2 Titik Macet Bandung Barat

Kompas.com - 26/04/2022, 16:45 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Peningkatan arus lalu lintas pada H-7 menjelang perayaan hari raya Idul Fitri di Jalan Raya Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat mulai terlihat.

Simpul kemacetan terlihat di Pasar Tagog Padalarang dan di pertigaan Cimareme.

Mengantisipasi kepadatan volume kendaraan, pihak kepolisian sudah menyiapkan skenario pengaturan arus lalu lintas untuk mengurai kemacetan di kawasan Padalarang pada momen mudik lebaran.

Kasat Lantas Polres Cimahi, AKP Sudirianto mengatakan, jajaran Satlantas Polres Cimahi mencatat ada dua titik kemacetan di kawasan Padalarang.

Baca juga: Delman di Bandung Barat Dilarang Beroperasi Selama Masa Mudik Lebaran

"Di wilayah KBB, ada dua trouble spot. Yang pertama di Pasar Tagog Padalatang, dan kedua di pertigaan Cimareme," ujar Sudirianto saat ditemui di Pos Pantau Padalarang, Selasa (26/4/2022).

Sudirianto mengatakan, mengantisipasi kepadatan arus mudik di dua titik itu, polisi menyiapkan skenario pengaturan buka tutup arus jika volume kendaraan sudah mengular.

Apabila antrean kendaraan di Padalarang sudah memanjang sampai Situ Ciburuy, maka petugas akan berlakukan cara bertindak (CB) kanalisasi di depan Pasar Tagog Padalarang.

Baca juga: Kawasan Industri Padalarang Bandung Barat Semburkan Limbah Pabrik, DLH Siapkan Sanksi

"Sehingga masyarakat yang akan menyebrang hanya satu titik, jadi nanti akan memudahkan petugas untuk melakukan penarikan dari arah Cianjur," kata Sudirianto.

Sementara jika antrean kendaraan mencapai 6 kilometer, petugas bakal melakukan pengalihan arus.

Kendaraan dari arah Cianjur akan dialihkan melalui Jalan Tagog Apu-Stasiun Padalarang-Jalan Panaris dan keluar di Gerbang Tol Padalarang.

Untuk menghindari penumpukan kendaraan menjelang lebaran, Sudir mengimbau agar para pemudik sudah bergegas sedari sekarang.

Sebab, dari pengamatan jajaran Satlantas Polres Cimahi, puncak arus mudik lebaran bakal jatuh pada tanggal 28 April 2022 mendatang.

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang akan mudik, apabila ada waktu akan mudik silakan dipercepat dari sekarang," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Moge Serempet Santri, Pimpinan Ponpes Minta Pelaku Bertanggung Jawab: Yang Tertabrak Bukan Ayam, Ini Manusia

Moge Serempet Santri, Pimpinan Ponpes Minta Pelaku Bertanggung Jawab: Yang Tertabrak Bukan Ayam, Ini Manusia

Bandung
Prakiraan Cuaca di Bogor Hari Ini, 28 Mei 2023: Pagi Cerah Berawan, Sore Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Bogor Hari Ini, 28 Mei 2023: Pagi Cerah Berawan, Sore Hujan Ringan

Bandung
Mengapa Karawang Dijuluki Kota Pangkal Perjuangan?

Mengapa Karawang Dijuluki Kota Pangkal Perjuangan?

Bandung
Mengapa Cimahi Dijuluki Kota Militer?

Mengapa Cimahi Dijuluki Kota Militer?

Bandung
Moge Serempet Santri, Polisi Sebut Klub Harley Akan Bertanggung Jawab Penuh

Moge Serempet Santri, Polisi Sebut Klub Harley Akan Bertanggung Jawab Penuh

Bandung
Viral Aksi Koboi Pemuda di Bandung Todongkan Senjata Api, Polisi: Itu Mainan

Viral Aksi Koboi Pemuda di Bandung Todongkan Senjata Api, Polisi: Itu Mainan

Bandung
Santri Terserempet Moge di Ciamis, Korban Luka-luka dan Muntah Darah

Santri Terserempet Moge di Ciamis, Korban Luka-luka dan Muntah Darah

Bandung
Korban Pencabulan Guru Ngaji di Kabupaten Bandung Bertambah Jadi 13 Orang

Korban Pencabulan Guru Ngaji di Kabupaten Bandung Bertambah Jadi 13 Orang

Bandung
Kronologi Terungkapnya Pembunuhan Ibu Anggota DPR, Anak Korban Curiga karena Teleponnya Tak Diangkat

Kronologi Terungkapnya Pembunuhan Ibu Anggota DPR, Anak Korban Curiga karena Teleponnya Tak Diangkat

Bandung
Sosok ART Pembunuh Ibu Anggota DPR, Diduga Simpan Sakit Hati Selama 2 Bulan Bekerja dengan Korban

Sosok ART Pembunuh Ibu Anggota DPR, Diduga Simpan Sakit Hati Selama 2 Bulan Bekerja dengan Korban

Bandung
Ibu Anggota DPR Dibunuh ART, Pelaku Akui Perbuatannya

Ibu Anggota DPR Dibunuh ART, Pelaku Akui Perbuatannya

Bandung
Prakiraan Cuaca di Bogor Hari Ini, 27 Mei 2023: Pagi Cerah Berawan, Sore Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Bogor Hari Ini, 27 Mei 2023: Pagi Cerah Berawan, Sore Hujan Ringan

Bandung
Ibunda Anggota DPR RI Dibunuh di Indramayu, Polisi Ungkap Motif Pelaku

Ibunda Anggota DPR RI Dibunuh di Indramayu, Polisi Ungkap Motif Pelaku

Bandung
Ibunya Dibunuh ART, Anggota DPR Bambang Hermanto Minta Polisi Segera Ungkap Motif Pelaku

Ibunya Dibunuh ART, Anggota DPR Bambang Hermanto Minta Polisi Segera Ungkap Motif Pelaku

Bandung
Diduga Terima Gratifikasi, Bupati Hengky Kurniawan Siap Dipanggil KPK

Diduga Terima Gratifikasi, Bupati Hengky Kurniawan Siap Dipanggil KPK

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com