Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Atlet Bandung Barat Siap Bertarung di Ajang SEA Games Vietnam

Kompas.com - 11/05/2022, 12:55 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com - Tujuh atlet dan satu pelatih asal Kabupaten Bandung Barat (KBB) siap bertarung memperkuat Indonesia di ajang olahraga SEA Games ke-31 yang berlangsung di Vietnam.

Tujuh atlet itu dari cabang olahraga dayung, karate, gulat, dan angkat besi, serta seorang pelatih olahraga Dayung yang berhasil lolos seleksi nasional.

Kualitas mereka terbukti dari beberapa prestasi di ajang olahraga. Prestasi mereka juga bisa dilihat dari medali yang diraih pada ajang PON Papua dan ajang internasional lainnya.

Baca juga: SEA Games 2021: Dayung Sumbang Emas Lagi, Indonesia Panen

"Ada tujuh atlet dan satu pelatih dari KBB yang memperkuat tim Merah Putih di SEA Games, Vietnam. Itu tentu jadi kebanggaan bagi kami mengingat tidak semua daerah bisa melakukannya," ujar Caretaker Ketua KONI KBB, Agus Salide, Selasa (10/5/2022).

Ketujuh atlet yang siap bertarung di SEA Games 2021 itu adalah:

  • Sarah (16) atlet, angkat besi kelas 59 kg,
  • Sharon dari cabor Karate,
  • Kharisma Tantri Herlina dari cabor Gulat
  • Andri Agus, M Yunus, Anggi Widiarti, Ersa Cahyani, dan Rachmat Hidayat, atlet dan pelatih dari cabor Dayung.

Saat ini, ketujuh atlet dan satu pelatih itu menjalani proses karantina di Jakarta sebelum berangkat ke Vietnam.

KONI Bandung Barat memastikan bakal memberi insentif khusus kepada para atlet untuk bekal selama di ajang SEA Games.

"Kita support sebesar mungkin semua keperluan atlet. Kita juga akan kasih Insus untuk bekal mereka," kata Agus.

Para atlet ini merupakan atlet yang kembali membawa harum Bandung Barat di mata dunia. Agus berharap, mereka bisa membawa pulang medali dari SEA Games di Vietnam itu.

"Kami semua berharap mereka bisa tampil maksimal, memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara untuk mengejar target yang dicanangkan pemerintah," harapnya.

Dari ketujuh atlet itu, ada satu atlet putri yang menonjol. Sharon mewakili cabor olahraga karate Bandung Barat yang sudah memiliki pengalaman di beberapa kejuaraan.

Baca juga: Batal Ikut SEA Games Vietnam, Ini Curahan Hati Sutjiati Narendra, Atlet Lampung Peraih Emas PON Papua

Ketua Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI), KBB, Asep Dedi Setiawan mengatakan, berbekal dari pengalaman dan latihan yang disiplin, Asep optimis Sharon bisa membawa pulang medali SEA Games.

Sharon tercatat sudah menorehkan prestasi gemilang dengan meraih medali emas untuk kontingen Jawa Barat di PON Papua lalu.

"Sharon telah malang melintang diberbagai kejuaraan dan banyak prestasi yang dimenangkannya. Jadi saya optimistis dia bakal menyumbangkan medali di SEA Games," ucap Asep.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bawaslu Bandung Minta Kades dan ASN Tak Hadiri Apel Akbar yang Digelar Anies-Cak Imin

Bawaslu Bandung Minta Kades dan ASN Tak Hadiri Apel Akbar yang Digelar Anies-Cak Imin

Bandung
Kemarau Panjang, Situ Gede Tasikmalaya Berubah Jadi Tempat Balap Motor

Kemarau Panjang, Situ Gede Tasikmalaya Berubah Jadi Tempat Balap Motor

Bandung
Kelabui Petugas, Pembunuh di Bandung Semprot Jasad Pasangannya dengan Parfum

Kelabui Petugas, Pembunuh di Bandung Semprot Jasad Pasangannya dengan Parfum

Bandung
Kenal di Medsos, Anak Usia 11 Tahun di Bandung Jadi Korban Pencabulan

Kenal di Medsos, Anak Usia 11 Tahun di Bandung Jadi Korban Pencabulan

Bandung
Pria di Bandung Bunuh Pasangan, Jenazah Korban Disembunyikan di Bawah Kasur

Pria di Bandung Bunuh Pasangan, Jenazah Korban Disembunyikan di Bawah Kasur

Bandung
Tengkorak Berambut Panjang Ditemukan Warga di Gunung Geulis Bandung Barat, Identitas Masih Misterius

Tengkorak Berambut Panjang Ditemukan Warga di Gunung Geulis Bandung Barat, Identitas Masih Misterius

Bandung
Kekeringan di Jabar Terus Meluas, 22 Kota dan Kabupaten Terdampak

Kekeringan di Jabar Terus Meluas, 22 Kota dan Kabupaten Terdampak

Bandung
Polisi di Bandung yang Minta Uang ke Korban Begal Bakal Disidang Disiplin

Polisi di Bandung yang Minta Uang ke Korban Begal Bakal Disidang Disiplin

Bandung
Mendag Zulhas Sebut UMKM Bernapas Lega Usai Ada Kebijakan 'Social Commerce' Jualan

Mendag Zulhas Sebut UMKM Bernapas Lega Usai Ada Kebijakan "Social Commerce" Jualan

Bandung
PAN Usung Desy Ratnasari Jadi Calon Gubernur Jawa Barat

PAN Usung Desy Ratnasari Jadi Calon Gubernur Jawa Barat

Bandung
Cabai dan Bawang Dinilai Terlalu Murah, Mendag: Petaninya Bisa Jual Tanah

Cabai dan Bawang Dinilai Terlalu Murah, Mendag: Petaninya Bisa Jual Tanah

Bandung
Sambut Baik Rencana Pelarangan 'Social Commerce', Pedagang di Cianjur: Semoga Awal yang Baik

Sambut Baik Rencana Pelarangan "Social Commerce", Pedagang di Cianjur: Semoga Awal yang Baik

Bandung
Bangunan 3 Lantai di Sukabumi Mendadak Ambruk

Bangunan 3 Lantai di Sukabumi Mendadak Ambruk

Bandung
Korban Begal yang Dimintai Uang Saat Buat Laporan Dapatkan Kembali Sepeda Motornya

Korban Begal yang Dimintai Uang Saat Buat Laporan Dapatkan Kembali Sepeda Motornya

Bandung
Soal Larangan 'Social Commerce', Konsumen: Aturannya Diperketat, Bukan Langsung Tutup

Soal Larangan "Social Commerce", Konsumen: Aturannya Diperketat, Bukan Langsung Tutup

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com