Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buntut 2 Bobotoh Meninggal, IPW Desak Polisi Tunda Piala Presiden

Kompas.com - 20/06/2022, 10:00 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Penulis

KOMPAS.com - Bobotoh berduka. Dua suporter Persib Bandung meninggal dunia dalam insiden di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat (Jabar), Jumat (17/6/2022).

Kedua korban, Asep Solihin (29) dan Sofiana Yusuf (20), meninggal saat hendak menyaksikan laga turnamen pramusim, Piala Presiden 2022, antara Persib Bandung melawan Persebaya Surabaya.

Kepala Kepolisian Resor Kota Besar (Kapolrestabes) Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengatakan, insiden terjadi di pintu masuk stadion.

Baca juga: Buntut 2 Bobotoh Meninggal, IPW Desak Polisi Periksa Penyelenggara

Kejadian itu bermula saat penonton yang membeludak di luar stadion, ingin segera masuk ke dalam GBLA.

Akibat berdesakan, beberapa bobotoh terjatuh dan pingsan.

Menyoal insiden meninggalnya dua bobotoh, Ketua Indonesian Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso mendesak pihak kepolisian untuk menunda gelaran Piala Presiden 2022.

“Tindakan ini terkait dengan pencegahan terjadinya potensi korban kembali. Kewajibannya Polri harus merekomendasikan penundaan pelaksanan Piala Presiden,” ujarnya kepada Kompas.com, Minggu (19/6/2022).

Baca juga: 2 Bobotoh Meninggal Saat Laga Persib Vs Persebaya di GBLA, Ini Penjelasan Polisi

Menurut Sugeng, polisi mempunyai kewenangan sesuai diatur dalam PP No 60 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perizinan dan Pengawasan Kegiatan Keramaian Umum, Kegiatan Masyarakat Lainnya, dan Pemberitahuan Kegiatan Politik.

Di samping itu, IPW juga mendesak pihak kepolisian untuk menyelidiki kasus meninggalnya dua bobotoh.

“Dengan tewasnya dua bobotoh, ini menjadi indikasi awal bahwa panitia tidak siap menyelenggarakan event tersebut,” ucapnya.

Baca juga: Duka di Stadion GBLA, 2 Bobotoh Meninggal dalam Insiden Maut Saat Hendak Dukung Klub Idola

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com