Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba di Indonesia, 5 Jemaah Haji Asal Majalengka Positif Covid-19

Kompas.com - 25/07/2022, 20:48 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Sebanyak lima jemaah haji asal Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, dinyatakan positif Covid-19 setiba di embarkasi Bekasi pada Sabtu (23/7/2022). 

Kelimanya sudah dipulangkan dengan bus ke Majalengka.

Kepala Seksi Haji dan Umrah Kementerian Agama Majalengka Heru Hoerudin mengatakan, kondisi kesehatan lima orang itu relatif baik.

Baca juga: Pulang dari Tanah Suci, Tiga Jemaah Haji Kabupaten Kediri Positif Covid-19

Saat ini mereka dalam pengawasan puskesmas di tempat tinggalnya.

"Dari kemarin saat dinyatakan positif Covid-19 juga sejatinya tidak bergejala. Hanya saat, saat pemeriksaan swab antigen dinyatakan positif Covid-19. Kini para jemaah pun dalam pengawasan petugas puskesmas karena kemarin setelah tiba di kantor kami langsung berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan," ujar Heru saat ditemui di kantornya, Senin (25/7/2022).

Untuk mencegah terjadinya penularan atau klaster haji, anggota keluarga jemaah sudah mendapatkan edukasi untuk menjaga protokol kesehatan.

Selama isolasi di rumah, para jemaah diminta jangan dulu berinteraksi dan menerima tamu dari luar rumah.

"Kami edukasi mereka agar yang bersangkutan jangan berinteraksi terlebih dahulu, atau di kamar saja. Kami juga ingatkan agar selalu menjaga kebersihan dan melaporkan jika kondisinya memburuk," ucapnya.

Baca juga: Pemprov Kalbar Pastikan Tak Karantina Jemaah Haji Saat Pulang

Kelima jemaah tersebut hari ini akan kembali di tes kesehatannya untuk memastikan, masih dalam kondisi positif Covid-19 atau sudah negatif.

"Nanti saya sampaikan hasilnya kalau sudah keluar," jelas dia.

 

Sebagai informasi, jemaah haji yang positif Covid-19 ini tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 11.

"Iya tadi selepas tiba di Embarkasi Haji Bekasi, para jemaah di tes rapid terlebih dahulu, hasilnya 5 orang dinyatakan positif Covid-19," ujar Petugas Haji Kloter 11 yang tiba di KBIH Cigasong, Jejep Falahul Alam, Sabtu (23/7/2022).

Baca juga: Saat Tiba di Indonesia, Jemaah Haji Embarkasi Palembang Akan Dites Kesehatan di Pesawat

Ada sebanyak 409 jemaah haji yang tiba di embarkasi dan langsung melaksanakan sebab antigen.

Kelima jemaah yang dinyatakan positif Covid-19 berasal dari tiga kecamatan yaitu Kecamatan Kasokandel, Kecamatan Talaga, dan Kecamatan Kadipaten.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul 5 Jemaah Haji Asal Majalengka Dinyatakan Positif Covid-19 Setiba di Tanah Air, Begini Kondisinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Bandung
7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

Bandung
6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

Bandung
Uji Coba 'Contraflow' Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Uji Coba "Contraflow" Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Bandung
Skema Ganjil Genap, 'One Way' dan 'Contraflow' Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Skema Ganjil Genap, "One Way" dan "Contraflow" Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com