KOMPAS.com - Provinsi Jawa Barat dilewati oleh beberapa sungai, baik sungai besar maupun kecil.
Beberapa sungai bahkan memiliki sejarah panjang sebagai tempat berkembangnya budaya dan peradaban di masa lalu.
Baca juga: 10 Nama Sungai di Jawa Timur
Sungai-sungai besar ini masih tetap menjadi tumpuan hidup bagi masyarakat di sekitarnya.
Berikut adalah daftar nama sungai di Jawa Barat dengan informasi lengkapnya.
Baca juga: 10 Nama Sungai di Yogyakarta
Sungai Citarum atau Kali Citarum adalah sungai terpanjang di Jawa Barat, dengan panjang mencapai 323,03 km.
Hulu Sungai Citarum berada di Situ Cisanti, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, sementara hilirnya berada di Laut Jawa.
Sungai Citarum mengalir melewati Kabupaten Bandung hingga Kabupaten Purwakarta.
Baca juga: Situ Cisanti, Pesona dari Nol Kilometer Sungai Citarum
Sungai Ciliwung atau Kali Ciliwung adalah sungai di Jawa Barat, dengan panjang mencapai 130 km.
Hulu Sungai Ciliwung berada di Gunung Pangrango, sementara hilirnya berada di Laut Jawa.
Sungai Ciliwung mengalir dari Kabupaten Bogor melewati Kota Bogor,Kota Depok hingga Provinsi DKI Jakarta.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.