Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengurus SKCK Baru dan Perpanjangan di Polresta Bandung

Kompas.com - 09/05/2023, 20:58 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Berikut adalah syarat dan cara mengurus SKCK baru dan perpanjangan di Polresta Bandung termasuk biayanya.

Polresta Bandung berlokasi di Jalan Bhayangkara No.1, Soreang, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Baca juga: Cara Buat SKCK Online 2023, Apakah Tetap Harus Bawa Berkas ke Kepolisian?

Pelayanan pembuatan SKCK di Polresta Bandung melayani masyarakat dengan domisili KTP Kabupaten Bandung dan tidak dapat menggunakan surat keterangan domisili.

Pelayanan pembuatan SKCK di Polresta Bandung dilayani dengan pendaftaran online dan take away.

Untuk masyarakat dengan domisili KTP Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung dapat membuat SKCK di Polres Cimahi.

Sementara masyarakat dengan domisili KTP di luar Kabupaten Bandung bisa menggunakan layanan SKCK delivery pada link berikut.

Baca juga: Cara Buat SKCK Online via Aplikasi Super Apps Presisi, Mudah dan Praktis

Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) adalah surat keterangan resmi yang diterbitkan oleh POLRI yang dapat digunakan untuk berbagai kepentingan administrasi.

Fungsi SKCK  adalah sebagai bukti bahwa orang yang bersangkutan berperilaku baik atau tidak pernah melakukan tindak kriminal atau kejahatan berdasarkan data kepolisian.

SKCK akan berisi data terkait nama, alamat, jenis kelamin, kebangsaan, tempat dan tanggal lahir, pekerjaan, NIK, data sidik jari, serta catatan mengenai tindakan kriminal pada periode tertentu.

SKCK memiliki masa berlaku sampai dengan 6 (enam) bulan sejak tanggal diterbitkan. Setelah masa berlakunya berakhir, maka pemilik SKCK dapat kembali mengajukan perpanjangan dengan mengurus kembali di instansi tempat SKCK diterbitkan.

Baca juga: Selain SKCK, Ini Cara Bikin Kartu Kuning untuk Syarat Mencari Kerja

Dilansir dari laman Instagram @skckonline_polrestabandung, syarat dan cara mengurus SKCK baru dan perpanjangan di Polresta Denpasar termasuk biayanya.

Syarat Pembuatan SKCK Baru di Polresta Bandung

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Akta Kelahiran
  4. Fotocopy Paspor (Khusus ke luar negeri)
  5. Foto terbaru dan berwarna ukuran 4×6 sebanyak 4 lembar dengan latar warna merah
  6. Fotocopy rumus/rekaman sidik jari yang diambil oleh petugas di Ruang Pelayanan SKC
  7. Isian Formulir SKCK online melalui link https://skck.polri.go.id/

Sebagai catatan, pemohon SKCK masih harus membawa persyaratan SKCK tersebut, meskipun sudah berhasil mengupload file persyaratan pada saat daftar online.

Syarat Perpanjangan/ Perubahan Data SKCK di Polresta Bandung

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Akta Kelahiran
  4. Fotocopy Paspor (Khusus ke luar negeri)
  5. Foto terbaru dan berwarna ukuran 4×6 sebanyak 4 lembar dengan latar warna merah
  6. Fotocopy SKCK lama/rekaman sidik jari yang diambil oleh petugas
  7. Isian Formulir SKCK online melalui link https://skck.polri.go.id/

Sebagai catatan, pemohon SKCK masih harus membawa persyaratan SKCK tersebut, meskipun sudah berhasil mengupload file persyaratan pada saat daftar online.

Cara Pembuatan SKCK di Polresta Bandung

  1. Pemohon mendaftar melalui link skck.polri.go.id dan mengisi formulir yang telah disediakan
  2. Pemohon melakukan pengambilan rumus/rekaman sidik jari yang diambil oleh petugas
  3. Pemohon menuju loket pendaftaran untuk pembuatan SKCK baru
  4. Pemohon menyerahkan berkas persyaratan
  5. Pemohon menunggu saat dilakukan pengecekan ulang berkas dan pencetaan data
  6. SKCK dicetak dan diserahkan kepada pemohon

Jangka Waktu Pembuatan SKCK di Polresta Bandung

Jika berkas telah lengkap, maka waktu pembuatan SKCK baru adalah 19 menit, sementara untuk perpanjangan SKCK adalah 12 menit.

Jam buka layanan SKCK di Polresta Bandung

Pelayanan pembuatan SKCK baru dan perpanjangan di Polresta Bandung dilayani setiap hari Senin - Jumat pukul 08.00 - 14.00 WIB, dan Sabtu pukul 08.00 - 11.00 WIB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ancam Orang dengan Pistol di Jalanan Bandung, Pengendara Mobil Ditangkap

Ancam Orang dengan Pistol di Jalanan Bandung, Pengendara Mobil Ditangkap

Bandung
Ibu Gantikan Putrinya yang Telah Meninggal Dunia Wisuda di UGJ Cirebon

Ibu Gantikan Putrinya yang Telah Meninggal Dunia Wisuda di UGJ Cirebon

Bandung
Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kumpay Waterpark di Subang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Cerita Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur, Diawali Gemuruh hingga Rumah-rumah Ambruk

Bandung
Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Kurir 1 Kg Sabu Disergap Polisi di Pintu Tol Kertajati

Bandung
PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

PDI-P Buka Penjaringan untuk Pilkada Kota Bandung 2024

Bandung
Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Tanah Bergerak di Cianjur, Kampung Ditinggalkan, Puing Reruntuhan mulai Dibersihkan

Bandung
Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Polda Jabar Bakal Telusuri Oknum Polisi Pengintimidasi Saksi Pembunuhan di Subang

Bandung
Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Majalaya Waterpark di Bandung: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Dianggap Tak Sesuai Harapan, Car Free Day Gedung Sate Dievaluasi

Bandung
Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Pulang Antar Ikan dari Pasar, Dua Pelajar Tiba-tiba Dihentikan Penembak Misterius di Bandung

Bandung
OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Lepaskan 4 Tembakan di Bandung, Pelaku Diduga Pakai "Airsoft Gun"

Bandung
Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Petani Tertimbun Longsor di Bandung Barat Belum Ditemukan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Pergerakan Tanah di Cianjur, Puluhan Rumah Rusak, Sekampung Diungsikan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com