Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Area Taman Nasional Gunung Ciremai Terbakar, Petugas Masih Berjuang Padamkan Api

Kompas.com - 26/08/2023, 00:14 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KUNINGAN, KOMPAS.com - Sebagian area Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, terbakar pada Jumat (25/8/2023).

Kebakaran terjadi di blok batu kuda, kawasan wisata Bukit Seribu Bintang (BSB), Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan.

Melalui grup BPBD Kabupaten Kuningan dan juga Damkar Kabupaten Kuningan, sejumlah petugas gabungan terus melakukan pemadaman kobaran api.

Baca juga: Pendakian Gunung Ciremai Meningkat, Pendaki Buru Momen Upacara di Puncak

 

Hingga 21.10 WIB, sebagian titik api belum dapat dipadamkan.

"Upaya penanganan masih dilakukan oleh Tim Gabungan. Saat ini api berada pada wilayah yang sulit dijangkau karena medan berbatu atau berbahaya," kata Indra Bayu Permana, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat malam.

Kepala BTNGC Maman Surahman, dalam video rilis Jumat malam, menyebut, kobaran api masih terjadi di dua titik, lantaran banyaknya ilalang dan tanaman yang kering.

Embusan angin juga membuat api dengan cepat merambat dari satu titik ke titik lain.

"Kejadian di sebagian area TNGC terjadi sekitar pukul 10.30 tadi siang, di blok Ipuk, titik api ada lima titik dan saat ini menyebar. Dan sekarang ada (tersisa) tiga titik api," kata Maman dalam rilis bersama BPBD di lokasi kebakaran.

Baca juga: 5 Jalur Pendakian Gunung Ciremai, Termasuk via Trisakti Sadarehe yang Baru Dibuka

BPBD Kabupaten Kuningan terus berupaya memadamkan api dengan peralatan pemadaman kebakaran hutan.

Sejumlah petugas damkar juga menerjunkan mobil pemadam kebakaran untuk menjangkau titik api terdekat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban yang Tewas di Kosan Cirebon Sedang Menunggu Panggilan Kerja dari Luar Negeri

Korban yang Tewas di Kosan Cirebon Sedang Menunggu Panggilan Kerja dari Luar Negeri

Bandung
Karacak Valley di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Karacak Valley di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Gadis 21 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Kamar Indekos di Cirebon, Terdapat Luka di Kepala

Gadis 21 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Kamar Indekos di Cirebon, Terdapat Luka di Kepala

Bandung
Airin hingga Dimyati Berebut Restu Anak Jokowi di Pilkada Banten

Airin hingga Dimyati Berebut Restu Anak Jokowi di Pilkada Banten

Bandung
Viral, Unggahan Aksi Pembegalan Tukang Pijit di Cicalengka, Polisi Tegaskan Murni Kecelakaan

Viral, Unggahan Aksi Pembegalan Tukang Pijit di Cicalengka, Polisi Tegaskan Murni Kecelakaan

Bandung
Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Bandung
Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Bandung
Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Tarsum Dikirim ke RSJ Cisarua Bandung, Sempat Tanya Istrinya di Mana

Bandung
Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Indah Meninggal Tak Wajar, Keluarga Terpukul: Jangan Dibunuh Keponakanku

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com